Pogba Cetak Brace, Martial 1 Gol, Manchester United Gusur Chelsea
jpnn.com, LONDON - Manchester United untuk sementara naik ke peringkat keempat klasemen sementara Premier League, menggusur Chelsea ke posisi kelima.
Hasil tersebut menyusul kemenangan telak 3-0 MU di kandang Fulham, Craven Cottage London, Sabtu (9/2) malam WIB.
Setan Merah tampil sempurna. Nyaris tanpa cela. Di babak pertama, tim yang diracik Ole Gunnar Solskjaer itu unggul dua gol.
Paul Pogba mencetak gol pembuka di menit ke-14. Kemudian Anthony Martial menambah gol tim tamu pada menit ke-23. Satu gol lagi lahir dari gol kedua (brace) Pogba di babak kedua, tepatnya lewat penalti di menit ke-65.
Kemenangan ini membuat poin MU di klasemen menjadi 51 dari 26 laga. Jumlah tersebut cukup mengungguli Chelsea, 50 poin dari 25 pertandingan. Chelsea baru melakoni pekan ke-26, Minggu (10/2) malam di kandang Manchester City.
(Baca dong: Manchester United Incar 4 Besar Pekan Ini)
Opta melansir, ini adalah pertama kalinya musim ini MU berada di posisi keempat (terbaik) setelah pekan pertama.
Sementara di atas MU masih ada Tottenham Hotspur 57 poin dari 25 laga, Liverpool 62 poin dari 25 pertandingan dan City dengan 62 poin dari 26 laga. Sedangkan Fulham masih di zona degradasi, tangga ke-19 dengan 17 poin dari 26 pertandingan. (adk/jpnn)
Manchester United menang 3-0 atas Fulham di pekan ke-26 Premier League, Sabtu (9/2) malam WIB.
Redaktur & Reporter : Adek
- Ruben Amorim Datang, Ruud van Nistelrooy Resmi Tinggalkan Manchester United
- Nistelrooy Bawa Banyak Energi Positif di MU
- Chelsea vs Noah: The Blues Menang 8-0
- Ruben Amorim Ditunjuk jadi Pelatih MU
- Hal yang Mengganjal Ruben Amorim ke Manchester United
- Man Utd Pecat Erik ten Hag, Ruud van Nistelrooy Masuk