Pogba Tolak Tawaran Rp 1,2 Triliun dari Barca
jpnn.com - TURIN- Paul Pogba kini menjadi magnet kuat bagi klub-klub besar Eropa. Sederet klub papan atas di Benua Biru berlomba-lomba mendapatkan tanda tangan gelandang Juventus tersebut.
Tak heran, Pogba kini bisa leluasa menolak tawaran yang dianggap tak seusai dengan harapan. Termasuk, tawaran menggiurkan dari raksasa La Liga, Barcelona yang sempat mampir padanya.
Laman Tuttojuve menulis, Pogba dikabarkan sudah menolak tawaran sebesar 80 juta Euro atau sekitar Rp 1,2 triliun dari Barca (Euro= Rp 15.000). Selain itu, Pogba juga belum sepakat dengan penawaran Real Madrid.
Mino Raiola selaku agen Pogba mengatakan, kliennya itu akan hengkang ke klub yang bersedia membayar paling tinggi. Hal itu terungkap saat Raiola diwawancarai reporter JTV, Laura Bariales.
“Saya bertanya, kemana Anda akan membawa Pogba? Dia menjawab, ke klub yang membayar paling tinggi. Tentu saja dia mengatakan hal yang sebenarnya,” tegas Barriales. (jos/jpnn)
TURIN- Paul Pogba kini menjadi magnet kuat bagi klub-klub besar Eropa. Sederet klub papan atas di Benua Biru berlomba-lomba mendapatkan tanda tangan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Juara MotoGP 2024, Jorge Martin Ikuti Rekor Spesial Valentino Rossi
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Laga Penyambung Nyawa Garuda
- Heboh Pernyataan Erick Thohir & Aksi Bang Jay setelah Indonesia Kalah Tebal, Manajer Merespons
- Pebulu Tangkis Muda Indonesia Unjuk Gigi di Vietnam dan Malaysia International Series
- Kumamoto Masters 2024: Rengkuh Satu Gelar, Ganda Putra Indonesia Perlahan Bangkit
- Daftar 20 Tim Grand Finale Meet The World With SKF Road to Gothia Cup 2025