Poin Penalti di MotoGP Akan Dievaluasi

jpnn.com - MILAN – Presiden Federation Internationale de Motocyclisme (FIM) Vito Ippolito mengatakan, sistem poin penalti dalam balapan MotoGP akan dievaluasi. Hal itu berdasarkan penjatuhan sanksi kepada Valentino Rossi yang berdampak pada seri terakhir di Valencia.
“Kami menggunakannya dalam beberapa tahun terakhir. Kami akan memutuskan apakah akan melanjutkan penggunaannya atau mengubahnya,” terang Ippolito sebagaimana dilansir laman Crash, Sabtu (7/2) kemarin.
Sistem poin penalti itu sama dengan yang berlaku di Formula 1. Jika pembalap dijatuhi penalti poin sampai empat, dia harus start dari grid paling belakang. Jika penalti mencapai tujuh poin, dia akan start dari pitlane. Sedanggkan jika mencapai 10, berarti diskualifikasi.
“Kami punya rentang yang lebar dan beragam dalam urusan sanksi. Itu cukup untuk memberikan keleluasaan kepada hakim (panel) menjatuhkan sanksi kepada rider,” papar Ippolito. (cak/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah