Polandia Antiklimaks, Italia Masuk Final VNL 2024
jpnn.com - BANGKOK – Semifinal pertama Volleyball Nations League atau VNL 2024 Putri antara Italia vs Polandia tak berlangsung lama.
Italia menang telak, tak kehilangan satu set pun dari Polandia pada laga di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, Sabtu (22/6) malam WIB itu.
Italia menang 3-0 (25-18, 25-17, 25-12).
Polandia bak antiklimaks. Setelah tampil apik dan solid saat mengalahkan juara bertahan Turki 3-2 di perempat final kemarin, Polandia mati kutu di depan Italia.
Variasi serangan dan pertahanan kokoh Polandia tak terlihat lagi. Magdalena Stysiak dan kawan-kawan seperti kehabisan bensin.
Italia yang sejak awal menyadari kondisi lawannya, tak memberi ampun, tidak mau lengah, dan ogah memberi angin.
Opposite Italia Paola Egonu mengganas, mencetak 22 poin, yakni 19 attack, dua block, dan satu ace.
Dari Polandia, Stysiak membukukan sebelas poin.
Setelah mengalahkan Polandia, Italia masih harus menunggu pemenang semifinal VNL 2024 Brasil vs Jepang.
- Casa Cuomo Ristorante & Lounge Raih Penghargaan Internasional Berturut-turut
- Dipecat Arab Saudi, Roberto Mancini CLBK dengan Timnas Italia?
- UEFA Nations League: Italia Ganyang Prancis, Israel Hancur
- Final Voli Putri Olimpiade Paris 2024: Italia Hantam AS 3-0
- Voli Putra Olimpiade Paris 2024: Petahana Hantam Juara Dunia, Polandia Pukul AS
- Live Streaming 8 Besar Voli Putri Olimpiade Paris 2024 China Vs Turki, Sekarang!