Polda Jabar Kerahkan Penembak Jitu di Titik Rawan Jalur Mudik

jpnn.com, BANDUNG - Kabid Humas Polda Jawa Barat (Jabar) Kombes Ibrahim Tompo menegaskan pihaknya menyiapkan sejumlah penembak jitu atau sniper yang akan ditempatkan di sepanjang jalur mudik Lebaran 2023.
Dia mengatakan penembak jitu tersebut dihadirkan untuk mencegah tindak terorisme maupun kejahatan disertai kekerasan yang terjadi di jalan saat arus mudik.
"Mengantisipasi kejahatan saat arus mudik, kami mempunyai beberapa sasaran, salah satunya teroris, kejahatan dengan kekerasan, dan pencurian dengan kekerasan. Hal-hal ini memang kejahatan yang tidak bisa ditoleransi," kata Kombes Ibrahim pada Diskusi Galang Aspirasi Politik (Gaspol) Edisi Spesial "Mudik 2023 Aman, Hati Senang Bertemu Orang Tersayang" di Kota Bandung, Senin.
DiIa mengatakan pihaknya enggan menyebutkan secara rinci lokasi penempatan para penembak jitu tersebut.
Pengerahan para penembak jitu itu disesuaikan dengan situasi kerawanan di suatu wilayah.
"Jadi, dalam upaya menyelamatkan nyawa, kami harus mengantisipasi dan mempersiapkan semuanya. Kami siapkan personel penembak jitu yang bisa mem-backup kondisi tersebut," kata dia.
Namun, papar dia, penilaian untuk penggunaan diserahkan kepada masing-masing personel guna mempertimbangkan kondisi yang tepat saat mengambil tindakan.
Dia memperkirakan sebanyak 120 juta lebih orang akan melakukan mudik Lebaran pada tahun 2023.
Mencegah tindak terorisme maupun kejahatan disertai kekerasan di jalur mudik, Polda Jabar kerahkan penembak jitu.
- Jasa Marga: Puncak Arus Mudik Diprediksi pada 28 Maret 2025
- Viral Pria Acungkan Pistol ke Pengendara Mobil di Kotbar Parahyangan, Kapolres Cimahi Bilang Begini
- Jasindo Travel Insurance Beri Kenyamanan Bagi Pemudik dengan Perlindungan Menyeluruh
- Pemprov Jakarta Menyiapkan 22.400 Kuota Mudik Gratis ke 20 Kota
- Kebijakan Penurunan Harga Tiket Pesawat Saat Mudik, InJourney Airports Beri Diskon 50 %
- 7 Hotel di Bandung Sajikan Bufet Buka Puasa, Menu Nusantara Hingga Timur Tengah