Polda Jambi Kerahkan Ribuan Personel, Belum Termasuk TNI
jpnn.com, JAMBI - Polda Jambi mengerahkan sebanyak 1.360 personel untuk mengamankan jalannya Pemungutan Suara Ulang atau PSU Pilgub Jambi pada 27 Mei 2021.
Kabid Humas Polda Jambi Kombes Mulia Prianto mengatakan pengerahan personel tersebut bertujuan agar PSU berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.
"Kami sudah siap melaksanakan pengamanan PSU Pilgub Jambi," kata Mulia di Jambi, Rabu (19/5).
Menurut Kombes Mula, jumlah personel yang dikerahkan itu belum termasuk bantuan pengamanan dari TNI maupun Linmas.
"Kita pastikan bahwa PSU Pilgub ini berjalan aman, tertib dan lancar," tegasnya.
Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Jambi juga melakukan patroli siber guna mengantisipasi 'black campaign' maupun 'negatif campaign' di media sosial yang dapat merugikan pasangan calon.
Pengawasan dilakukan tidak hanya terhadap aktivitas media sosial dari setiap pasangan calon, tetapi juga para pendukungnya.
"Sejauh ini masih landai. Belum ada kita temukan black campaign," ucap Mulia.
Sebanyak 1.360 personel yang dikerahkan Polda Jambi belum termasuk bantuan pengamanan dari TNI dan instansi lainnya.
- INSPIRA Sebut Kapolri Sigit Bawa Perubahan di Polri
- Konfigurasi Politik Nasional Dinilai Tak Mendukung Sikap Polisi untuk Humanis
- PKS Dukung Usul Prabowo Soal Kepala Daerah Dipilih Oleh DPRD, Ini Alasannya
- Berkat Kekompakan TNI-Polri, Pengamanan Pilkada Siak Jadi Role Model di Riau
- Bang Zul Sebut Rakyat Mendapat Manfaat Jika Pilkada Dipilih Langsung
- DPP KNPI Dukung Gagasan Presiden Prabowo Tentang Penyederhanaan Sistem Pilkada