Polda Kembali Periksa Korban Pelecehan Sitok Srengenge

jpnn.com - JAKARTA - Mahasiswi Fakultas Budaya Universitas Indonesia RW, yang menjadi korban dugaan perbuatan tak menyenangkan dan pelecehan seksual penyair Sitok Srengenge, kembali menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya, Senin (17/3).
Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto menjelaskan, pemeriksaan RW kali ini untuk mengonfirmasi keterangan yang disampaikan Sitok saat digarap Penyidik Polda Metro Jaya beberapa waktu lalu.
Menurut Rikwanto, pemeriksaan RW sudah berlangsung sejak pukul 11.00 tadi. "Ya, tadi mulai pukul 11.00. Itu untuk mengkonfirmasikan keterangan yang disampaikan SS," kata Rikwanto saat dihubungi JPNN, Senin (17/3).
Saat ditanya apakah setelah ini akan memanggil Sitok dan meminta keterangan ahli, Rikwanto mengatakan bahwa pihaknya masih mempelajari terlebih dahulu hasil pemeriksaan terhadap RW.
"Belum, kita pelajari dulu hasil pemeriksaan RW," kata bekas Kapolres Klaten, Jawa Tengah, ini. (boy/jpnn)
JAKARTA - Mahasiswi Fakultas Budaya Universitas Indonesia RW, yang menjadi korban dugaan perbuatan tak menyenangkan dan pelecehan seksual penyair
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- TASPEN Rayakan 62 Tahun Penuh Kepedulian, Beri Bantuan Kursi Roda ke Peserta Pensiun
- AMDK di Bawah Seliter Bernilai Ekonomi & Mudah Didaur Ulang
- Momen Hari Kartini, Andini Anissa Jadi Perempuan Pertama Peraih Gelar Kubestronaut
- Kiprah Kartini Hulu Migas Membangun Ketahanan Energi untuk Negeri
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif
- KSPSI Dorong Indonesia Meratifikasi Konvensi ILO 188 untuk Perlindungan Awak Kapal Perikanan