Polda Kepri Gagalkan Penyeludupan TKI Ilegal ke Malaysia
jpnn.com, BATAM - Jajaran Polda Kepri kembali berhasil mengagalkan penyeludupan 31 Tenaga Kerja Indonesia (TKI) ilegal ke Malaysia. Rencananya para buruh migran itu akan dipekerjakan di negeri jiran.
Sebanyak 12 dari 31 orang TKI diamankan Ditpolairud Polda Kepri di sebuah rumah kawasan di Pulau Seribu, Kelurahan Nongsa, Kecamatan Galang, Batam, Kepri, Kamis lalu (18/10).
Bersama pengungkapan ini diamankan juga lima tersangka. Mereka diringkus saat akan memberangkatkan para TKI ilegal.
Sedangkan 19 TKI ilegal lainnya diamankan Ditreskrimum Polda Kepri di pelabuhan Harbourbay Batam, di Kecamatan Batu Ampar, Batam, Sabtu (20/10).
Rencananya para TKI ilegal tersebut akan diberangkatkan menggunakan Kapal Oceana 12 tujuan Blungkur, Malaysia.
Dua kasus yang terjadi dalam waktu dekat ini menjadi perhatian serius Polda Kepri. Aksi penyeludupan itu sangat membahayakan keselamatan TKI ilegal itu sendiri.
Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol S Erlangga menuturkan, koordinasi dengan seluruh stakeholder terkait menjadi syarat mutlak untuk mencegah peredaran TKI ilegal.
Terlebih, modus yang dilakukan para penyalur kejahatan ini sudah sangat rapi. Sehingga perlu pendekatan yang lebih mendalam untuk membongkarnya.
Jajaran Polda Kepri kembali berhasil mengagalkan penyeludupan 31 Tenaga Kerja Indonesia (TKI) ilegal ke Malaysia.
- Menilik Peluang Menang Para Calon Wali Kota Batam Versi Survei Indikator Politik
- Pencinta Kuliner Merapat, Hotel di Batam Ini Hadirkan Dimsum All You Can Eat
- Aliansi Mahasiswa di Batam Laporkan Amsakar Achmad ke Bareskrim Polri, Ini Masalahnya
- Polda Riau Buru Wanita Pemasok Pakaian Bekas di Batam dan Sumatra
- Gudang Barang Bekas Ilegal di Batam Digerebek, Polisi Buru Pemasok
- Kecewa, Anggota Komisi VI DPR Minta M Rudi Mundur dari Jabatan Kepala BP Batam, Ini Penyebabnya