Polda-KPK Bicarakan Barang-barang Antasari
Jumat, 22 Mei 2009 – 21:16 WIB
![Polda-KPK Bicarakan Barang-barang Antasari](https://cloud.jpnn.com/photo/image_not_found.jpg)
Polda-KPK Bicarakan Barang-barang Antasari
JAKARTA - Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes M Iriawan, Jumat (22/5), mendatangi kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), di Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan. Tidak diketahui pasti maksud kedatangan polisi penyidik Ketua KPK non-aktif Antasari Azhar itu.
Hanya saja, ada kemungkinan kedatangan itu demi membicarakan soal kedatangan pengacara Antasari beberapa hari sebelumnya, yang berencana mengambil barang-barang pribadi Antasari di KPK. "Gak ada apa-apa kok," komentar singkat juru bicara KPK Johan Budi.
Baca Juga:
Johan lantas mengaku tak mengetahui pasti maksud kedatangan Iriawan itu. "Belum tahu soal kedatangan itu. Akan saya cek dulu," ujarnya.
Hanya saja, Johan tidak menepis kemungkinan kedatangan Kombes Iriawan ke KPK itu, ada kaitannya dengan permintaan tim pengacara Antasari yang ingin mengambil barang-barang pribadi kliennya beberapa hari sebelumnya. "Ya, paling terkait itu. Tapi kepastiannya saya cek dulu," tukasnya. (gus/JPNN)
JAKARTA - Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes M Iriawan, Jumat (22/5), mendatangi kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK),
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kemenag Perkuat Tata Kelola Zakat dan Wakaf dengan Modul Pembinaan Berjenjang
- Efisiensi Anggaran, Pemeliharaan Rutin Jalan di Jateng Turun Hingga 70 Persen
- Erdogan Bakal Ikut Membangun IKN, Janjinya Tidak Main-Main
- Pakar Nilai KUHAP Mengotak-ngotakkan Penegak Hukum, Harus Direvisi
- Mentrans Iftitah Tetap Optimistis Kembangkan Kawasan Transmigrasi di Tengah Efisiensi
- Erdogan Puji Sikap Indonesia yang Terus Dukung Palestina