Polda Lampung Kerahkan 446 Personel, TNI Ikut Membantu
jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Kepolisian Daerah (Polda) Lampung mengerahkan 446 personel dibantu TNI dan pemerintah daerah (pemda) dalam pengamanan rangkaian ibadah saat Perayaan Jumat Agung dan Paskah pada Jumat (15/4).
Menurut Kabid Humas Polda Lampung Kombes Zahwani Pandra Arsyad, keterlibatan TNI dan pemda dalam kegiatan pengamanan ini sebagai bentuk sinergi 3 pilar TNI-Polri-pemda.
Kegiatan itu dimulai dari menyusun rencana pengamanan dan melaksanakan kegiatan rutin yang ditingkatkan, dilanjutkan dengan pemetaan kerawanan kamtibmas khususnya terkait Perayaan Jumat Agung dan Paskah.
"Serta mendeteksi kelompok radikal, eks narapidana teroris, dan kelompok intoleran," ujar Kombes Pandra di Bandar Lampung, Jumat.
Dia menjelaskan Polda Lampung juga melakukan koordinasi dengan pimpinan persekutuan gereja terkait pengamanan di gereja-gereja yang akan melaksanakan kegiatan ibadah.
Selain itu juga dilaksanakan koordinasi dengan tokoh agama, tokoh masyarakat, dan tokoh adat untuk dilibatkan dalam kegiatan pengamanan.
Mantan ajudan Kapolri itu juga menyampaikan, Polda Lampung melakukan sterilisasi sebelum kegiatan dimulai dengan cara memeriksa barang bawaan dan parkir kendaraan.
Kemudian, menempatkan kendaraan taktis dan water canon, menurunkan personel dari Gegana dan penjinak bom Satuan Brimob Polda Lampung, ditambah personel dari Direktorat Sabhara untuk melaksanakan patroli hunting di sejumlah titik rawan kejahatan.
Polda Lampung mengerahkan ratusan personel dibantu TNI dalam pengamanan rangkaian ibadah Jumat Agung dan Paskah 2022.
- Mil Mi-17 Buatan Rusia, Helikopter TNI AD yang Mendarat Darurat di Persawahan Blora
- Oli Bocor, Helikopter TNI AD Mendarat Darurat di Persawahan Blora
- Bea Cukai Sita Ribuan Karton Miras llegal dan Pita Cukai Palsu di Jatim, Ini Kronologinya
- Brigjen TNI Antoninho Hadiri Upacara Penutupan TMMD ke-122 Kodim 1503/Tual
- 2 Helikopter TNI Berangkat ke Filipina Untuk Jalankan Misi Kemanusiaan
- Kapolda Lampung Perkaya Kurikulum SPN dengan Materi Budaya dan Pertanian