Polda Metro Jaya Ajukan Penambahan 60 Kamera ETLE ke Pemprov DKI Jakarta
jpnn.com, JAKARTA - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya mengajukan penambahan 60 kamera tilang elektronik atau electronic traffic law enforcement (ETLE) ke Pemprov DKI Jakarta untuk periode tahap tiga.
"Kami sudah susun surat bersama pengajuan RAB-nya untuk penambahan 60 kamera tilang elektronik," kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo kepada wartawan di Jakarta, Rabu (24/3).
Lebih lanjut, Sambodo menyebut keputusan pengadaan kamera ETLE merupakan ranah dari pemerintah provinsi.
Saat ini, Polda Metro tinggal menunggu persetujuan dari pemerintah provinsi terkait permohonan tersebut.
"Apakah disetujui atau tidak, dan kapan turun dananya, kami serahkan ke pemprov," ucap Sambodo.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah meluncurkan tilang elektronik atau Elektronic Traffic Law Enforcement (ETLE) nasional tahap 1.
Dalam peluncuran itu, ada 12 polda dengan 244 kamera tilang elektronik yang mulai dioperasikan.
Kapolri mengatakan kehadiran tilang elektronik nasional diharapkan bisa meningkatkan program keamanan dan keselamatan masyarakat di jalan. (cr3/jpnn)
Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya mengajukan penambahan 60 kamera tilang elektronik atau electronic traffic law enforcement (ETLE) ke Pemprov DKI Jakarta
Redaktur & Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama
- Jalan Berbayar di Jakarta Hanya di Zona Transportasi Umum Lengkap
- Usut Korupsi Pengadaan Lahan di Pemprov DKI, KPK Periksa Petinggi PT Nusa Kirana Real Estate
- KPK Panggil Made Elviani terkait Korupsi Pengadaan Lahan di Pemprov DKI Jakarta
- Pemprov DKI Siapkan 7 Kantong Parkir untuk Misa Agung Paus Fransiskus di GBK
- Usut Korupsi Pengadaan Lahan Pemprov DKI, KPK Panggil CEO MMS Land Andre Chandra Biantoro
- Pemprov DKI Launching Anugerah Humas Jakarta 2024