Polda Metro Jaya Klarifikasi Pernyataan Soal Kristal Putih di Rumah Aa Gatot
jpnn.com - JAKARTA - Polda Metro Jaya mengklarifikasi keterangan mengenai hasil uji laboratorium yang menunjukkan bahwa kristal putih dalam plastik yang ditemukan di rumah Gatot Brajamusti negatif sabu.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Awi Setiyono mengatakan, pernyataan tersebut keluar karena Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Vivick Tjangkung tergesa-gesa dalam menyampaikan keterangan.
"Kemarin karena rekan-rekan semua kejar kasat narkoba tergesa-gesa, mohon dimaklumi, permohonan maaf, kami terlalu awal sehingga pemeriksaan belum sempurna," kata Awi di Mapolres Jakarta Selatan, Rabu (31/8).
Awi memastikan bahwa kristal putih dalam plastik yang ditemukan di rumah Gator positif sabu. Hal ini, sambung dia, diketahui dari hasil uji laboratorium forensik.
"Sudah melalui hasil uji laboratorium forensik, alhamdulillah ini semua positif," ungkap Awi.
Sebelumnya, Resimen Mobile Polda Metro Jaya menggeledah rumah Gatot di Pondok Pinang, Jakarta. Penggeledahan itu merupakan tindak lanjut dari penangkapan Gatot di Hotel Golden Tulip, Mataram, Nusa Tenggara Barat, Minggu (28/8). (gil/jpnn)
JAKARTA - Polda Metro Jaya mengklarifikasi keterangan mengenai hasil uji laboratorium yang menunjukkan bahwa kristal putih dalam plastik yang ditemukan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Begini Analisa Reza Indragiri Soal Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Kabagops Polres Solok Selatan Tembak Kasat Reskrim yang Usut Tambang Liar, IPW Bilang Begini
- Kompolnas Sebut Polda Sumbar Harus Ungkap Fakta Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Calon Bupati Biak Numfor Jadi Tersangka Pelecehan Seksual Sesama Jenis
- Kabagops Polres Solok Selatan Langsung Serahkan Diri Seusai Tembak Mati Kasat Reskrim
- Guru PPPK di Karanganyar Makin Nelangsa, Hasil Visum Tidak Bisa Dilihat, Pemerkosa Wara-wiri