Polda Metro Jaya Siapkan 1.778 Personel untuk Amankan Pergelaran Formula E
Kamis, 02 Juni 2022 – 19:09 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Kabid Humas Polda Metro Jaya Endra Zulpan mengatakan pihaknya telah mempersiapkan pengaman pada pergelaran Formula E yang berlangsung di hari Sabtu, (4/5).
"Kami telah menyiapkan pengamanan dan sudah rapat koordinasi dengan panitia (penyelenggara Formula E). Untuk itu, kami siapkan 1778 personel," tutur Zulapan di Polda Metro Jaya, Kamis (2/6).
Alumnus Akademi Kepolisian (Akpol) 1995 itu berharap warga menghindari rute- rute seputar Ancol untuk mengurangi kemacetan.
"Mengingat panitia penyelenggara menyampaikan tiketnya sudah habis terjual," ujar Zulpan.
Polda Metro Jaya telah mempersiapkan ppersonel untuk mengamankan pergelaran Formula E yang berlangsung pada Sabtu (4/5).
BERITA TERKAIT
- Komnas HAM: Kepercayaan Masyarakat Terhadap Polri Harus Tetap Dijaga
- DPN Peradi Minta Polri Segera Usut Tuntas Penembakan Advokat Rudi
- Kombes Donald Cs Dipecat, Uang Pemerasan DWP Dikembalikan kepada Korban
- Polri Akan Kembalikan Rp 2,5 Miliar Hasil Pemerasan kepada Penonton DWP
- Sesuai Perintah KUHAP, Polda Metro Wajib Hentikan Kasus Firli
- KPU Jakarta Apresiasi Kinerja Polri di Tahun Politik 2024