Polda Metro Sebut Pengemudi yang Cekcok dengan Ketua RT Bukan Polisi, Tetapi

jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya buka suara soal pria dalam video yang viral mengenai pengemudi mobil terlibat cekcok dengan ketua RT lantaran tidak mau memindahkan mobilnya.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan menegaskan bahwa pria tersebut bukanlah anggota Polri.
"Setelah dilakukan pendalaman maka dapat disimpulkan bahwa Saudara ES selaku pengemudi kendaraan B 1398 KYP bukanlah seorang anggota polisi," kata Kombes Endra Zulpan dalam keterangannya di Jakarta, Senin.
Zulpan mengatakan kepolisian telah mempelajari video viral yang beredar di media sosial tersebut dan mencari pengemudi kendaraan terkait.
Polisi kemudian mendatangi rumah yang bersangkutan dan diketahui bahwa pria berinisial ES tersebut adalah seorang pensiun salah satu bank.
"Pengemudi atas nama ES, pekerjaan pensiunan bank selaku pengemudi kendaraan B 1398 KYP," ujarnya.
Pada Minggu (11/9) beredar sebuah video viral di media sosial yang memperlihatkan seorang pria sebagai ketua RT terlibat cekcok dengan seorang pengemudi mobil.
Pengemudi mobil tersebut disebut tidak mau memindahkan mobilnya yang menghalangi jalan masuk komplek.
Polda Metro Jaya buka suara soal pria dalam video yang viral mengenai pengemudi mobil terlibat cekcok dengan ketua RT lantaran tidak mau memindahkan mobilnya.
- Klarifikasi Polda Jateng soal Intimidasi Ibu Korban di Kasus Brigadir AK
- LPSK Diminta Lindungi Ibu Korban di Kasus Brigadir AK
- Diduga Cekik Bayinya Hingga Tewas, Brigadir AK Jalani Patsus
- Brigadir AK Diduga Bunuh Bayi 2 Bulan, Ibu Korban Lapor ke Polda Jateng, Kombes Dwi Buka Suara
- Korban Salah Tangkap Difitnah & Dipukuli, Disuruh Berdamai dengan Polisi Tanpa Ganti Rugi
- Kompol CP Paksa Pengguna Narkoba Utang Pinjol untuk Uang Damai, Cair