Polemik Komjen BG Belum Jelas, Jokowi Sudah Mau ke Luar Negeri

Polemik Komjen BG Belum Jelas, Jokowi Sudah Mau ke Luar Negeri
Presiden Joko Widodo. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Sekretaris Negara (Mensetneg) Pratikno, mengaku belum mendapat arahan dari Presiden Joko Widodo dalam menyikapi polemik calon Kapolri, Komjen Budi Gunawan. Komjen BG mau dilantik atau tidak, Pratikno belum mendapat arahan.

"Saya belum memperoleh arahan tersebut. Pak Presiden selalu siap dengan berbagai macam opsi. Namun sampai sekarang belum ada arahan apa yang dilakukan Presiden. Yang jelas Presiden tanggal 5 (Februari) akan ke Malaysia," kata Pratikno di gedung DPR, Jakarta, Senin (2/2).

Dijelaskannya bahwa lawatan yang akan dilakukan Jokowi ini merupakan kunjungan bilateral pertamanya ke luar negeri. Karena selama ini kunjungan presiden ke sejumlah negara bersifat multilateral.

"Itu kunjungan bilateral pertama karena selama ini (sifatnya) multilateral. Jadi kunjungan bilateral pertama ke negara paling dekat Malaysia dan Brunei," jelasnya.  

Dia menambahkan sebetulnya Presiden Jokowi juga ingin melakukan kunjungan bilateral ke Singapura, namun karena PM Singapura tidak bisa, kemungkinan lawatan kenegaraan Jokowi akan berlanjut sampai ke Filipina. 

Nah, di luar agenda ini Pratikno mengaku belum mengetahui, termasuk soal keputusan Jokowi tentang calon Kapolri.(fat/jpnn)


JAKARTA - Menteri Sekretaris Negara (Mensetneg) Pratikno, mengaku belum mendapat arahan dari Presiden Joko Widodo dalam menyikapi polemik calon Kapolri,


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News