Polesan Patrick Kluivert Dinilai Mampu Antar Timnas Indonesia Rebut Tiket Piala Dunia

Polesan Patrick Kluivert Dinilai Mampu Antar Timnas Indonesia Rebut Tiket Piala Dunia
Patrick Kluivert saat diperkenalkan sebagai pelatih baru Timnas Indonesia. Foto: REUTERS/Willy Kurniawan.

Kluivert dan Timnas Indonesia masih menyisakan empat pertandingan dari total 10 laga di Grup C, yakni melawan Australia, Bahrain, China, dan Jepang.

Agenda terdekat Skuad Garuda ialah bertemu tuan rumah Australia pada 20 Maret 2025 dan menjamu Bahrain pada 25 Maret. 

Kemudian, pada Juni 2025, Rizky Ridho cs akan menjamu China dan melawat ke markas Jepang. 

Nantinya, dua tim teratas masing-masing grup berhak mendapat tiket langsung ke putaran final Piala Dunia 2026 yang akan dihelat di Amerika Serikat, Meksiko, dan Kanada. 

Adapun penghuni ranking ketiga dan keempat akan bersaing melalui putaran keempat untuk memperebutkan dua tiket jalur play off.

"Saya optimistis Indonesia bisa lolos langsung ke babak utama Piala Dunia 2026 atau duduk di peringkat dua besar Grup C. Jika hal itu terwujud, Indonesia pertama kali tampil di Piala Dunia," ujar pengusaha yang berdomisili di Colomadu, Karanganyar ini.

Namun, jika opsi pertama gagal, Sahli Himawan tetap percaya Skuad Garuda bisa memenuhi target untuk paling tidak finis di peringkat ketiga atau keempat demi melanjutkan perjuangan ke putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Di bawah polesan Shin Tae Yong, menurut Himawan, Maarten Paes dan kolega akan terus berkembang menciptakan sejarah di kancah dunia.(mcr15/jpnn)

Polesan Patrick Kluivert dinilai mampu mengantar Timnas Indonesia rebut tiket Piala Dunia 2026.


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News