Polisi Akhirnya Akui Melbourne Bermasalah Dengan Geng Jalanan Afrika

Statistik ungkap masalah
Data dari Badan Statistik Kejahatan Victoria, di bagian bawah tulisan, menunjukkan kemunculan yang berlebih dari pelaku kejahatan kelahiran Sudan dan Kenya di beberapa kategori kriminal, sebanding dengan populasi mereka di negata bagian Victoria.
Statistik juga menunjukkan, peningkatan tajam dari pelaku kelahiran Sudan yang terlibat dalam perampokan bersenjata, dari 20 kasus pada tahun anggaran 2014-15 menjadi 98 kasus dua tahun kemudian.
Meski demikian, statistik juga menunjukkan bahwa seorang warga Victoria 25 kali lebih mungkin diserang secara serius oleh seseorang yang lahir di Australia atau Selandia Baru daripada seseorang yang lahir di Sudan atau Kenya.
Mereka hampir lima kali lebih mungkin menjadi korban perampokan bersenjata oleh pelaku kelahiran Australia atau Selandia Baru, daripada yang lahir di Sudan atau Kenya.
Menurut data Sensus, orang-orang yang lahir di Sudan berkontribusi sekitar 0,1 persen dalam populasi Victoria. Penduduk kelahiran Kenya di Victoria kira-kira separuh dari populasi kelahiran Sudan.
Pelanggaran serius
Negara kelahiran terduga pelaku | 2014-15 | 2015-16 | 2016-17 |
Australia | 1,699 | 1,576 | 1,462 |
Selandia Baru | 87 | 75 | 91 |
Sudan | 29 | 50 | 45 |
Kenya | 4 | 10 | 15 |
Pencurian bersenjata
Negara kelahiran terduga pelaku | 2014-15 | 2015-16 | 2016-17 |
Australia | 182 | 504 | 540 |
Selandia Baru | ? 3 | 6 | 28 |
Sudan | 20 | 53 | 98 |
Kenya | ? 3 | 17 | 20 |
Pencurian tanpa senjata
- Paus Fransiskus, Pemimpin Gereja Katolik yang Reformis, Meninggal Dunia pada Usia 88 tahun
- Dunia Hari Ini: PM Australia Sebut Rencana Militer Rusia di Indonesia sebagai 'Propaganda'
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia