Polisi Akui Kerusuhan Palopo di Luar Prediksi
Senin, 01 April 2013 – 01:02 WIB
MAKASSAR - Kapolres Palopo, Sulawesi Selatan AKBP Endang Rasidin mengatakan kebrutalan masyarakat Kota Palopo diluar prediksi. Menurutnya, pengamanan hanya difokuskan kepada rapat pleno penetapan pemenang Pemilihan Kepala Daerah (Pemilukada) Kota Palopo yang digelar Minggu (31/3). Endang sendiri mengaku sangat prihatin dengan kejadian itu. Sebab, massa tidak hanya melempar dan membakar tapi juga menggunakan sejumlah senjata tajam dan senjata api rakitan jenis paporo. "Status Palopo siaga satu. Dalam insiden ini, kami juga sudah mengamankan satu pelaku yang hendak membakar kantor wali kota," tegas Endang.
"Luar biasa sampai kacau seperti ini. Kami hanya mengantisipasi KPU, tapi ternyata massa merusak pasilitas umum dan gedung pemerintahan lainnya," aku Endang kepada FAJAR (JPNN Group), Minggi (31/3).
Untuk itu, pihaknya mulai mengambil langkah persuasif dengan terus mengimbau masyarakat untuk tenang dan tidak terpancing aksi propokasi. "Kami juga meminta BKO tambahan ke Polda sebanyak 2 SSK atau sebanyak 200-an personil Brimob," sebutnya.
Baca Juga:
MAKASSAR - Kapolres Palopo, Sulawesi Selatan AKBP Endang Rasidin mengatakan kebrutalan masyarakat Kota Palopo diluar prediksi. Menurutnya, pengamanan
BERITA TERKAIT
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang