Polisi Amankan Kapal Bermuatan 3.500 Botol Miras dan Rokok Ilegal

jpnn.com - KUALAKAMPAR - Polres Pelalawan berhasil mengamankan 3.500 botol minuman keras (miras) berbagai merk tanpa dokumen resmi, Minggu (4/9) sore di perairan Desa Penyalai kecamatan Kuala Kampar, Riau.
Selain miras, Polisi juga mengamankan sebanyak 15 tim rokok ilegal merk Luffman. Hanya saja, ribuan botol miras dan ratusan bungkus rokok yang diangkut menggunakan sebuah kapal motor ini, ditemukan petugas tanpa awak kapal. Diduga para ABK telah melarikan diri sebelum polisi menemukan kapal tersebut.
Kapolres Pelalawan AKBP Ari Wibowo SIK melalui Kasat Reskrim AKP Herman Pelalawan mengatakan penemuan ribuan botol miras dan rokok ilegal ini ketika personel Polsek Kuala Kampar patroli di sungai Kampar, Kuala Kampar, Minggu (4/9) sore.
Sore itu petugas melihat sebuah kapal motor bersandar tanpa awak dan nahkoda kapal. "Karena penasaran, anggota melakukan pengecekan dan menemukan miras dan rokol ilegal. Kapal itu sudah ditinggal kosong oleh ABK,” paparnya seperti diberitakan Riau Pos (Jawa Pos Group) hari ini (6/9).
Selanjutnya petugas mengamankan barang bukti ke Polres Pelalawan.(amn/ray/jpnn)
KUALAKAMPAR - Polres Pelalawan berhasil mengamankan 3.500 botol minuman keras (miras) berbagai merk tanpa dokumen resmi, Minggu (4/9) sore di perairan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 253.409 Warga Jateng Manfaatkan Program Pemutihan Pajak, Terkumpul Rp61,9 Miliar
- Dituduh Menelantarkan Anak & Istri, Bambang Wuragil Merespons Begini
- Mbak Ita & Suami Jalani Sidang Perdana Kasus Dugaan Suap Proyek di Semarang
- Iskandar Ditangkap Polisi di Ogan Ilir, Ini Kasusnya
- Kawasan Hutan Lindung TNTN Terbakar, Diduga Akibat Pembukaan Lahan Ilegal
- Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung Terkendala Lahan