Polisi: Bantu Laporkan Pelaku Rusuh Sampang
Selasa, 28 Agustus 2012 – 20:11 WIB
JAKARTA--Kepolisian RI meminta bantuan tokoh agama dan tokoh masyarakat di Dusun Nangkernang, Desa Karang Gayam, Kecamatan Omben, Sampang melaporkan jika mereka mengetahui warga yang terlibat dalam aksi kekerasan pada warga Syiah, Minggu (26/8) lalu. Sejauh ini polisi baru menetapkan satu tersangka yang diduga kuat menggerakkan massa untuk menyerang warga Syiah. Pelaku berinisial R.
"Polri berharap seluruh tokoh agama, masyarakat, alim ulama yang berada di Jatim dan Madura dapat memberi dukungan terhadap upaya-upaya polisi sekaligus mencegah terulangnya aksi kekerasan," ujar Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri, Brigadir Jenderal Boy Rafli Amar di Jakarta, Selasa (28/8).
Sejauh ini, kata Boy, pihaknya juga tetap melakukan identifikasi warga yang diduga terlibat pembakaran pada 15 rumah warga Syiah dan pembunuhan terhadap P Hamama, seorang warga Syiah.
"Laporkan saja, jika ada yang mengetahui ada warga yang terlibat dalam aksi ini,"tuturnya.
JAKARTA--Kepolisian RI meminta bantuan tokoh agama dan tokoh masyarakat di Dusun Nangkernang, Desa Karang Gayam, Kecamatan Omben, Sampang melaporkan
BERITA TERKAIT
- Lemkapi Sebut Perbuatan AKP Dadang Telah Menurunkan Muruah Kepolisian
- Mendes PDT Yandri Susanto Lihat Potensi Besar Desa Ada di Sini
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Polisi Tembak Polisi, Diduga Pembunuhan Berencana, Kapolri Beri Perintah Tegas
- Tingkatkan Bantuan Pengamanan, PTPN IV Jalin MoU dengan Polda Sumut
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC