Polisi: Bantu Laporkan Pelaku Rusuh Sampang
Selasa, 28 Agustus 2012 – 20:11 WIB

Polisi: Bantu Laporkan Pelaku Rusuh Sampang
JAKARTA--Kepolisian RI meminta bantuan tokoh agama dan tokoh masyarakat di Dusun Nangkernang, Desa Karang Gayam, Kecamatan Omben, Sampang melaporkan jika mereka mengetahui warga yang terlibat dalam aksi kekerasan pada warga Syiah, Minggu (26/8) lalu. Sejauh ini polisi baru menetapkan satu tersangka yang diduga kuat menggerakkan massa untuk menyerang warga Syiah. Pelaku berinisial R.
"Polri berharap seluruh tokoh agama, masyarakat, alim ulama yang berada di Jatim dan Madura dapat memberi dukungan terhadap upaya-upaya polisi sekaligus mencegah terulangnya aksi kekerasan," ujar Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri, Brigadir Jenderal Boy Rafli Amar di Jakarta, Selasa (28/8).
Sejauh ini, kata Boy, pihaknya juga tetap melakukan identifikasi warga yang diduga terlibat pembakaran pada 15 rumah warga Syiah dan pembunuhan terhadap P Hamama, seorang warga Syiah.
"Laporkan saja, jika ada yang mengetahui ada warga yang terlibat dalam aksi ini,"tuturnya.
JAKARTA--Kepolisian RI meminta bantuan tokoh agama dan tokoh masyarakat di Dusun Nangkernang, Desa Karang Gayam, Kecamatan Omben, Sampang melaporkan
BERITA TERKAIT
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang