Polisi Beber Fakta Terkait Kasus Pembunuhan di Cilandak, Termasuk Soal Hubungan
jpnn.com, JAKARTA - Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Azis Andriansyah membeberkan pekerjaan HA, 21, pelaku yang menghabisi nyawa seorang berinisial LD, 21, di salah satu kamar Hotel Piccaso Inn, Cilandak, Jakarta Selatan, Sabtu (4/9) malam.
Kepada polisi, pelaku mengaku berkerja sebagai teknisi closed circuit television (CCTV).
"Pelaku profesinya freelance, namun serabutan, dia menyatakan dia juga teknisi dari CCTV maupun cyber optik," kata Azis saat jumpa pers di Mapolres Metro Jaksel, Senin (6/9).
Pelaku yang ditangkap di Bojonggede, Bogor, Jawa Barat, itu berasal dari Yogyakarta.
"Dia ber-KTP luar DKI Jakarta, tepatnya daerah Yogyakarta namun dia sudah tinggal beberapa waktu di sekitar TKP," ujar Azis.
Menurut Kombes Azis, pelaku pergi ke Bojonggede tengah bersembunyi di rumah kerabatnya.
"Dia saat itu ditemukan pada saat ditangkap yaitu bersembunyi di rumah salah satu kerabatnya di daerah Bojonggede," tutur Azis.
Azis juga menegaskan, pelaku dan korban tidak ada hubungan sama sekali.
Polisi pekerjaan HA, 21, pelaku yang menghabisi nyawa seorang perempuan berinisial LD, 21, di salah satu kamar hotel Piccaso Inn, Cilandak, Jakarta Selatan, Sabtu (4/9) malam, teknisi CCTV
- Polrestabes Palembang Berhasil Ungkap Kasus Pembunuhan Bermotif Minum Jamu
- Perempuan Muda Dibunuh di Deli Serdang, Mayatnya Ditemukan dalam Karung
- Salon Kecantikan di Jakarta Selatan Ini Ilegal, Biayanya Rp 15 Juta
- Pembunuh Wanita Terbungkus Kasur di Cikupa Tangerang Ternyata...
- Pembunuhan Wanita di Kamar Hotel Semarang, Polisi Temukan Satu Fakta
- Pria Lansia di Muara Enim Dibunuh Gara-Gara Nasehati Rekan Kerja