Polisi Belum Bisa pastikan Jenis Bom Pantangolemba

jpnn.com - POSO -- Hingga Kamis (27/2), polisi belum bisa memastikan jenis bom yang meledak di Desa Pantangolemba Kecamatan Poso Pesisir Selatan pada Selasa (25/2) malam lalu.
Untuk dapat memastikannya, polisi kembali melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) yang dilakukan tim Labfor Mabes Polri. Selain tim labfor, Mabes Polri juga menurunkan sejumlah ahli bahan peledak dari kesatuan Gegana Mabes. Mereka melakukan olah TKP sekitar pukul 10:00 Wita.
Kapolres Poso AKBP Susnadi menduga bahwa bom yang meledak di Desa Betalemba adalah milik kelompok pelaku tindak kekerasan dan teror di Poso.
Dugaan itu didasari pada sejumlah barang bukti material bom yang berhasil ditemukan polisi di lokasi TKP ledakan. Serpihan bom yang ditemukan tersebut mirip dengan jenis bom yang meledak sebelumnya.
“Untuk jenis bom apa yang meledak di Panatangolemba ini, kita masih menunggu hasil olah TKP Labfor Mabes dan analisa ahli bahan peledak (bom) dari Gegana Mabes,” sebut Kapolres. (bud)
POSO -- Hingga Kamis (27/2), polisi belum bisa memastikan jenis bom yang meledak di Desa Pantangolemba Kecamatan Poso Pesisir Selatan pada Selasa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 2 Kasus Kecelakaan Truk di Cianjur, Lokasi Berdekatan, 1 Tewas
- KPK Lakukan OTT di Kabupaten Ogan Komering Ulu, Kapolres Bilang Begini
- Rusunawa Green Jagakarsa Untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah
- Jalan Lintas Musi Rawas-Musi Banyuasin Longsor, Kendaraan Besar Dialihkan ke Simpang Semambang
- 3 Hari Dicari, Siswi SD yang Tenggelam di Sungai Komering Ditemukan Tak Bernyawa
- Program Mudik Motor Gratis 2025, Ayo, Daftar Sekarang!