Polisi Belum Temukan Motif Ledakan di ITC Depok
jpnn.com - JAKARTA - Kepolisian masih menelusuri ledakan benda yang diduga bom di ITC Depok, Jawa Barat, Senin (23/2) sore. Sampai saat ini, belum diketahui pelaku dan motif kasus tersebut.
Hingga kini, jajaran Polda Metro Jaya dan Mabes Polri masih melakukan penyelidikan. "Kita masih pelajari," tegas Karopenmas Polri Brigjen Agus Rianto di Mabes Polri, Selasa (24/2).
Agu menambahkan, ditemukan benda-benda terkait dengan material yang dapat meledak di tempat tersebut. Di antaranya ialah kabel, timer, cairan. "Itu termasuk gol low explosive," tambah Agus.
Agus menyarankan, mal-mal memiliki alat-alat yang bisa memonitor barang-barang terlarang. Minimal, sambung Agus, ada CCTV yang ditempatkan di tempat tertentu. (boy/jpnn)
JAKARTA - Kepolisian masih menelusuri ledakan benda yang diduga bom di ITC Depok, Jawa Barat, Senin (23/2) sore. Sampai saat ini, belum diketahui
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS