Polisi Bergerak Cepat, Penganiaya Ketum KNPI Haris Pertama Sudah Ditangkap
jpnn.com, JAKARTA - Polisi bergerak cepat menindaklanjuti kasus penganiayaan yang dialami Ketua Umum DPP KNPI Haris Pertama.
Kurang lebih dari 24 jam setelah kejadian, polisi akhirnya menangkap para pelaku penganiayaan Haris Pertama tersebut.
“Benar, sudah ditangkap,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan, Selasa (22/2).
Kasus penganiayaan itu dilaporkan Haris Pertama pada Senin (21/2) malam.
Polisi langsung bergerak dan menangkap pelaku pada Selasa (22/2).
Meski demikian, Kombes Zulpan belum mau memerinci identitas pelaku dan apa motif melakukan penganiayaan terhadap Haris Pertama.
“Nanti saja dirilis, sore,” kata Zulpan.
Sebelumnya, Haris Pertama menjadi korban penganiayaan sejumlah orang tak dikenal (OTK) di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Senin (21/2).
Polisi bergerak cepat dengan menangkap pelaku pengeroyokan Ketum KNPI Haris Pertama. Siapa mereka, nanti akan dijelaskan lebih lanjut oleh polisi.
- Ada Sindikat Penjual Bayi Promosi di TikTok, Sahroni Minta Polri Tingkatkan Patroli Digital!
- Bea Cukai Soekarno-Hatta Gagalkan Peredaran 1,1 Kg Sabu-Sabu, Begini Modus Pelaku
- Bongkar Praktik Tambang Emas Ilegal di Kabupaten Bandung, Polisi Amankan 7 Orang
- Ombudsman Berikan Predikat A Hijau untuk Polres Banyuasin
- Polisi Periksa Mobil Eks Anggota BIN yang Terbalik di Marunda
- 2 Pelaku Pengeboran Minyak Ilegal di Mura Ditangkap Polisi, Terancam Hukuman Berat