Polisi Bongkar Prostitusi Online Gay Bermodus Pijat di Batam
jpnn.com, BATAM - Polresta Barelang berhasil membongkar praktik prostisusi online homoseksual bermodus pijat di Batam, Kepulauan Riau.
Dalam pengungkapan praktik prostitusi gay tersebut, polisi telah menetapkan satu orang tersangka berinisial Dv, 24, yang menawarkan jasa pijat sekaligus layanan seks sesama jenis melalui media sosial.
Kapolresta Barelang Kombes Hengki mengatakan, pengungkapan dan penangkapan pelaku di balik prostitusi online gay itu dilakukan pada Sabtu (20/10) lalu.
Sebelum melakukan pengungkapan, Tim Cyber Patrol Satreskrim Polresta Barelang melakukan patroli di media sosial dan menemukan akun Twitter bernama Pijat Pria Batam.
Dari temuan itu ditemukan beberapa foto dengan unsur pornografi dan selanjutnya dilakukan penyelidikan lebih mendalam lagi.
Dari penyelidikan itu diperoleh informasi bahwa seseorang yang mengelola akun Twitter itu akan menerima tamu di salah satu hotel yang berada di kawasan Nagoya.
“Oleh karena adanya petunjuk itu, tersangka yang kami amankan atas inisial Dv. Dimana tersangka yang diamankan ini beralamat di daerah Sagulung Kota Batam,” ujar Hengki.
Dilanjutkannya, dalam pengungkapan ini pihaknya mengamankan barang bukti berupa alat bukti berupa alat bantu dalam berhubungan badan.
Polresta Barelang berhasil membongkar praktik prostisusi online homoseksual bermodus pijat di Batam, Kepulauan Riau.
- Indekos di Jaksel Dijadikan Sarang Prostitusi, Wanita PSK Berusia 20 Tahun
- 3 Pasangan Bukan Suami Istri Terlibat Prostitusi Online di Aceh, Begini Jadinya
- 3 Pasangan Muda Tertangkap Basah Terlibat Prostitusi Online
- Polisi Bongkar Praktik Prostitusi Online di Aceh Barat, 3 Pasangan Ini Terancam Dihukum Cambuk
- Berusia 21 Tahun, PSK Setiap Hari Melayani 3 Laki-Laki di Bogor
- Polsek Denpasar Barat Bongkar Prostitusi Online Anak di Bawah Umur