Polisi Buru Kelompok Bersenjata di Tebing Tinggi
Jumat, 01 Oktober 2010 – 19:29 WIB
Setelah itu kelompok tersebut melarikan diri dan berpencar. Tiga unit motor melarikan diri ke arah Tebing Tinggi, tiga lainnya berpencar ke Brohol Sergai. Salah satu sepeda motor yang melarikan diri ke wilayah Dolok Masihul. Namun dalam pelarian, motor jenis Yamaha RX King yang digunakan pelaku itu mogok karena kehabisan bensin.
Baca Juga:
Untuk melanjutkan pelariannya, pria bersenjata itu mencegat Syahputra (30) seorang warga yang kebetulan melintas di lokasi dengan sepeda motor Yamaha Mio. Di bawah todongan senjata api laras panjang, Syahputra tak berdaya dan merelakan motornya dibawa perampok itu. Sebelum kabur dengan sepeda motor rampasan itu, perampok tersebut sempat menambakan senjata dua kali ke udara.
Selanjutnya dalam pengejaran, terjadi kontak senjata antara kelompok itu dengan polisi Jumat (1/10), sekitar pukul 02.35 Wib. Saat itu terjadi kontak senjata antara gerombolan OTK itu dengan Kapolsek Dolok Masihul.
Kontak senjata diawali dengan penembakan menggunakan senjata api jenis M16, oleh kelompok OTK tersebut dua kali, ke arah mobil yang dipakai kapolsek. Kapolsek kemudian melepaskan tembakan balasan sebanyak empat kali, yang salah satunya mengenai perut seorang anggota kelompok tersebut. Sedangkan salah satu motor jenis Yamaha Vega R, berhasil ditemukan.
JAKARTA — Tim Brimob dari Polda Sumatera Utara terus melakukan pengejaran terhadap kawanan bersenjata tak dikenal (OTK) di kawasan perkebunan
BERITA TERKAIT
- Nilai IKIP Kaltim Meningkat, Masuk Tiga Besar Nasional
- Yorrys Raweyai: DPD Akan Mengawal Proses Pembangunan PIK 2 Tangerang
- BPMK Lanny Jaya Diduga Potong Dana Rp 100 juta dari 354 Kampung
- Kipin Meraih Penghargaan Utama di Temasek Foundation Education Challenge
- Sri Mulyani: Setiap Guru adalah Pahlawan yang Berkontribusi Besar bagi Kemajuan Indonesia
- Kerugian Negara Hanya Bisa Diperiksa BPK, Ahli: Menjerat Swasta di Kasus PT Timah Terlalu Dipaksakan