Polisi Buru Pelaku Tawuran di Silaberanti Palembang

jpnn.com, PALEMBANG - Kepolisian Sektor (Polsek) Seberang Ulu (SU) I Palembang masih memburu pelaku tawuran yang terjadi di Jalan Silaberanti, Kelurahan Silaberanti, Kecamatan Jakabaring Palembang, Minggu (21/1) dini hari.
Kapolsek SU I Palembang Kompol Alex menjelaskan anggotanya sudah mendatangi lokasi kejadian.
Serta meminta keterangan sejumlah saksi di lokasi kejadian perkara.
“Benar, kami sudah monitor kejadian tersebut, kini anggota kami masih melakukan pengejaran terhadap para pelaku,” jelas Alex, Senin (22/1).
Menurut Alex tawuran tersebut melibatkan antara remaja Lorong Banten VI dan Lorong Manggis Palembang.
“Informasi awal yang kami terima Lorong Banten VI dan Lorong Manggis. Namun, untuk korban hingga saat ini kami belum menerima laporan resmi,” kata Alex.
"Kami belum bisa bicara banyak, yang pasti peristiwa ini masih dalam penyelidikan," terang Alex. (mcr35/jpnn)
Polsek Seberang Ulu (SU) I Palembang masih memburu pelaku tawuran yang terjadi di Jalan Silaberanti, Kelurahan Silaberanti, Kecamatan Jakabaring Palembang.
Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Cuci Hati
- AKBP Fajar Cabuli 3 Anak di Bawah Umur, Ada Korban Lain?
- Diduga Mencabuli Anak Bawah Umur, Oknum ASN Bukittingi Ditahan Polisi
- Siswa SMA Tewas di Asahan, Soedeson: Jika Keluarga Ragu, Silakan Lakukan Autopsi
- Klarifikasi Polda Jateng soal Intimidasi Ibu Korban di Kasus Brigadir AK
- Analisis Reza soal Kejahatan AKBP Fajar Pemangsa Anak-Anak
- Komisi III Dukung Sanksi PTDH untuk Oknum Polisi Terlibat Pemerasan di Kepri