Polisi Buru Penembak Tukang Ojek di Papua
Senin, 19 Desember 2011 – 16:01 WIB

Polisi Buru Penembak Tukang Ojek di Papua
JAKARTA - Aksi kekerasan bersenjata seolah tidak berhenti di Tanah Papua. Aksi brutal kembali terjadi Distrik Mulia, Puncak Jaya, Papua. Kali ini korbannya adalah seorang tukang ojek bernama Abdul Kholik.
Kabid Humas Polda Papua Kombes (pol) Wachyono menjelaskan, peristiwa tersebut terjadi Minggu (18/12) sore sekitar pukul 16.50 Wit. Saat itu korban hendak kembali setelah mengantarkan penumpangnya dari Kota Lama ke Kampung Purleme, Mulia.
Kholik mengantar penumpangnya dengan motor jenis Yamaha Jupiter bernomor polisi DS 2216 PJ. "Sesampainya di TKP tiba-tiba korban ditembaki tersangka,’’ ujar Wachyono dalam pesan singkatnya kepada wartawan, Senin (19/12).
Malangnya, nyawa pria 35 tahun asal Probolinggo itu tak bisa diselamatkan. Peluru yang menembus kepala hingga ke tulang belakangnya itu membuatnya tewas di tempat.
JAKARTA - Aksi kekerasan bersenjata seolah tidak berhenti di Tanah Papua. Aksi brutal kembali terjadi Distrik Mulia, Puncak Jaya, Papua. Kali ini
BERITA TERKAIT
- Calon PPPK 2024 Minta Pengangkatan April 2025, Ini Respons Pak Wardihan
- Ramai Polemik Pengangkatan, Kapan Jadwal Tes PPPK Tahap 2?
- Kampanye Mudik Ramah Anak, Perempuan Bangsa Dapat Apresiasi
- SE Terbaru BKN, Seluruh CPNS dan Calon PPPK 2024 Harus Tahu, Penting
- Presiden Prabowo Panggil Menko Airlangga ke Istana, Bahas Perkembangan Ekonomi Nasional
- Garudafood Gandeng Sekolah Relawan Salurkan Al-Qur’an Braille untuk Pelajar Disabilitas