Polisi Buru Pengendara Motor Matik Pembonceng Pemeras yang Berpura-Pura Pincang
jpnn.com, JAKARTA TIMUR - Seorang pengendara motor matik yang terekam kamera memboncengi pelaku pemerasan dengan pura-pura pincang diburu polisi.
Peristiwa itu diketahui terjadi di Jalan Pasar Rebo, Jakarta Timur pada Rabu (26/1).
AF sendiri ditangkap jajaran Satreskrim Polres Metro Jakarta Timur di Depok, Jawa Barat, Minggu (31/1) dini hari.
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Timur AKBP Ahsanul Muqaffi mengatakan pihaknya sedang mencari pengendara sepeda motor matik yang saat itu memboncengi tersangka.
"Betul (kami cari pengendara itu)," kata AKBP Ahsanul saat dikonfirmasi, Senin (31/1).
Ahsanul mengatakan tujuan mencari pengendara sepeda motor matik itu untuk dimintai klarifikasi mengetahui hubungan pengendara dengan tersangka pemerasan.
"Iya betul (apakah ada kaitannya atau tidak)," kata Ahsanul.
Namun, polisi belum menemukan titik terang keberadaan pemotor tersebut.
Polisi memburu pengendara motor matik yang membonceng pemeras yang berpura-pura pincang
- Pelaku Curanmor yang Menembak Satpam dan Polisi Akhirnya Didor, Tewas
- Keren, Yamaha Aerox Garapan Tim SMK Ini Naik Podium di Sirkuit Mandalika
- Bea Cukai dan Bareskrim Polri Bongkar Penyelundupan Narkotika di Perairan Aceh Tamiang
- Bea Cukai Gagalkan Penyelundupan Satwa Dilindungi di Bandara Soetta, Pelakunya WN India
- Penyelundupan Satwa Dilindungi Kembali Digagalkan, Ada Lutung hingga Burung Serindit Jawa
- Pria Pembunuh Tetangga di Rohil Ditangkap Polisi, Terancam Dihukum Mati