Polisi Buru Provokator Rusuh di Kramatwatu
jpnn.com - SERANG - Kepolisian Resor Serang tengah memburu oknum warga yang memprovokasi terjadinya bentrok antara warga Pejaten dan Kejayan.
"Saat ini pun kita sedang melakukan siapa yang memprovokasi, kejadian malam ini hanya dampak kejadian kemarin, masih ada isu yang memprovokasi warga," kata Kapolres Serang Nunung Syaifudin kepada wartawan usai melakukan mediasi kedua belah pihak, di Kantor Kecamatan Kramatwatu, Minggu (16/8).
Sehingga, lanjut Nunung, pihaknya bersama, Brimob dan Kodim melaksanakan kegiatan patroli dan penyisiran untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.
"Kalau ada warga yang kumpul-kumpul kita bubarkan, kira-kira begitu. Kita masih melakukan pengamanan bersama di sini," kata Nunung.
Nunung menegaskan, bila terindikasi ada provokasi dalam kejadian ini, pihaknya akan mengamankan dan diproses sesuai hukum.
"Bila ada kita amankan," kata Nunung.(radarbanten/jpnn)
SERANG - Kepolisian Resor Serang tengah memburu oknum warga yang memprovokasi terjadinya bentrok antara warga Pejaten dan Kejayan. "Saat ini
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 4 Santri Meninggal Tertimpa Tembok Ambruk di Pesantren Sukabumi
- Polda Sumsel Berikan Makan Siang Gratis kepada Siswa SDN 036 Palembang
- BPTD Jabar Sidak Pul Bus Pariwisata Menjelang Nataru, Antisipasi Kendaraan Bodong
- Bersama Masyarakat, Polres Rohul Deklarasi Kampung Bebas Narkoba di Desa Puo Raya
- BPTD: 1.000-an Bus Pariwisata di Jawa Barat Tidak Laik Jalan
- Jadi Muncikari di Rohul, 3 Orang Perempuan Ditangkap Polisi