Polisi Dalami Motif Adiguna Mengaku sebagai Pelaku
jpnn.com - JAKARTA – Polda Metro Jaya meragukan pengakuan Adiguna Sutowo sebagai pelaku perusakan atas rumah istrinya, Vika Dewayani di kawasan Pulomas, Pulogadung, Jakarta Timur beberapa waktu lalu. Pasalnya berdasarkan pengakuan sejumlah saksi, pelaku perusakan terhadap rumah Vika adalah perempuan bernama Flo.
Karenanya, polisi pun akan mendalami motif Adiguna mengaku sebagai pelaku perusakan. “Apa motifnya mengatakan itu, apakah ada yang disembunyikan? Jadi, maksud dan tujuan mengaku pelaku perusakan akan di dalami" kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto di Markas Polda Metro Jaya, Senin (11/11).
Rikwanto mengatakan, masalah itu juga akan ditanyakan penyidik kepada Adiguna yang dijadwalkan menjalani pemeriksaan besok (12/11). Selain itu, lanjut Rikwanto, polisi juga akan mendalami pembicaraan antara Adiguna dan Flo di dalam mobil Mercedes Benz sebelum insiden perusakan rumah Vika.
"Pengakuan saksi sopir Daryono, ada suara keras tapi menggunakan Bahasa Inggris yang tak dimengertinya,” katanya.
Polisi pun akan mendalami hubungan antara Adiguna dengan Flo yang belakangan diketahui sebagai Anastasia Florence Limanax, istri gitaris band Padi, Piyu. “Itu yang nanti kita gali dari Adiguna," ujar dia.(boy/jpnn)
JAKARTA – Polda Metro Jaya meragukan pengakuan Adiguna Sutowo sebagai pelaku perusakan atas rumah istrinya, Vika Dewayani di kawasan Pulomas,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prabowo Masuk Daftar 10 Pemimpin Dunia Berpengaruh, Ketum Garuda Asta Cita Merespons
- Legislator NasDem Dukung Program Prabowo, Tetapi Kritik Keras Rencana Raja Juli
- Tangani Kasus Aneurisma Arteri Koroner, RS Siloam Kebon Jeruk Lakukan Prosedur IVL Koroner Pertama
- Program MBG Bukti Presiden Prabowo Berkomitmen Meningkatkan Kualitas Hidup Masyarakat
- BKD Jabar: 400 Tenaga Non-ASN Belum Mendaftar PPPK Tahap 2
- Cerita Nelayan soal Pagar Laut: Dibangun Swadaya untuk Hadapi Abrasi dan Lindungi Tambak Ikan