Polisi dan Perampok di Riau Saling Tembak, Satu Tewas, Dua Ditangkap

jpnn.com, KAMPAR - Aksi saling tembak antara polisi dan perampok terjadi di Kecamatan Batu Belah, Kabupaten Kampar, Riau, Sabtu (27/1/2024) pagi.
Dalam peristiwa tersebut, satu perampok tewas dan dua lainnya berhasil ditangkap.
Dirkrimum Polda Riau Kombes Asep Darmawan mengatakan kejadian bermula saat tim gabungan dari Polda Riau dan Polda Sumatera Barat melakukan pengejaran terhadap tiga orang pelaku perampokan.
Tiga pelaku rampok itu berinisial I, MZ dan RC. Mereka sedang bersembunyi di sebuah rumah di Kecamatan Batu Belah.
Saat petugas tiba di rumah tersebut, mereka langsung dihujani tembakan oleh para pelaku. Akibatnya, dua anggota polisi terluka.
"Satu anggota polisi terkena luka tembak di tangan dan satu lagi terkena empat peluru di baju antipeluru," kata Asep di depan kamar mayat Rumah Sakit Bhayangkara Polda Riau.
Polisi yang terluka bernama Aiptu Edi Jumarno terkena tembak di bagian tangan dan saat ini dirawat di RS.
Sedangkan satu orang anggota polisi Polda Sumbar selamat karena memakai bodyvest.
Aksi saling tembak antara polisi dan perampok terjadi di Kecamatan Batu Belah, Kabupaten Kampar, Riau, Sabtu (27/1/2024) pagi.
- Pembantai Harimau Sumatra di Rohul Ditangkap, Lihat Tuh Tampangnya
- AKBP Angga Imbau Warga Kuansing Tunda Mandi Balimau, Ada Apa?
- Pembunuh Guru di Kuansing Ditangkap, Pelakunya Ternyata...
- Polda Sumsel Tangkap 4 Perampok Bersenpi di Muba, Masih Ada DPO
- Heboh Kabar Uang Hantaran Pernikahan Dirampok, Bang Eki Meminta Maaf
- Kecelakaan di Jembatan Sungai Segati Renggut 14 Nyawa, 1 Korban Belum Ditemukan