Polisi dan Sukarelawan SiapBergerak Mendistribusikan 11 Ton Rendang ke Masyarakat

jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya dan sukarelawan SiapBergerak sukses menyalurkan daging kurban yang diolah menjadi rendang kepada masyarakatg yang membutuhkan.
Sebanyak seratusan sukarelawan SiapBergerak bersama personel polisi telah menyalurkan 11 ton paket daging rendang kepada 12.455 warga selama tiga hari berturut-turut.
Polda Metro Jaya pun mengapresiasi apa yang telah dilakukan personel Polri dan sukarelawan SiapBergerak tersebut.
"Ribuan paket yang dipanggul menembus lokasi yang tidak mudah diakses oleh transportasi darat seperti motor sekalipun," ujar Ketua Seksi Relawan Posko Qurban Barakah, Kompol Supriyanto dalam keterangannya, Kamis (14/7).
Menurutnya, Qurban Barakah tersebut sengaja didesain dalam bentuk daging yang sudah siap dikonsumsi dan dibagikan kepada masyarakat.
Jadi, kata dia, masyarakat tidak perlu lagi membeli bahan dan mengelolanya.
“Rendang ini bahkan dapat disimpan dalam waktu yang lebih lama,” ujar Supriyanto.
Dia menambahkan tim penyalur yang terdiri dari sukarelawan SiapBergerak dan personel Polri menyalurkan daging rendang dengan konsep dari rumah ke rumah (door to door).
Polisi dan sukarelawan SiapBergerak sukses menyalurkan 11 ton daging kurban yang telah diolah menjadi rendang kepada masyarakat yang membutuhkan.
- Bikin Heboh, Tanaman Mirip Ganja Ditemukan di Pekanbaru, Begini Kata Polisi
- Polisi Rekomendasi Pencabutan STR Dokter Kandungan di Garut yang Lecehkan Pasien
- Ikhtiar Polisi Atasi Kemacetan Truk Peti Kemas di Pelabuhan Tanjung Priok
- Gegara Membawa Sabu-Sabu, Petani Ditangkap Polres Flores Timur
- DPR Desak Manajemen Pelabuhan Tanjung Priok Berkoordinasi Terkait Bongkat Muat dengan Polisi
- Dewi Juliani Desak APH Gunakan UU TPKS terkait Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan