Polisi di Sorong Bripka PS Sampai Tega Membakar Istrinya

jpnn.com, SORONG - Seorang oknum anggota Polri di Sorong, Papua Barat Bripka PS diduga membakar istrinya.
BP, istri Bripka PS, sempat dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.
Namun, nyawa BP tidak tertolong. Meninggal dunia.
Kepala Polres Sorong Kota AKBP Ary Nyoto Setiawan membenarkan informasi tersebut.
Peristiwa itu terjadi pada 22 Juni 2021, di Kelurahan Doom, Distrik Sorong Kepulauan.
Menurutnya, pihak kepolisian mendapatkan laporan dari pihak keluarga korban bahwa kematian korban tidak wajar, sehingga ditindaklanjuti.
Pihaknya menduga ada persoalan atau permasalahan keluarga yang kemudian berujung penganiayaan sampai terjadi kematian.
"Kami telah melakukan pemeriksaan pada lokasi kejadian. Pelaku dalam kasus ini akan ditindak tegas," ujarnya, Kamis (24/6).
AKBP Ary Nyoto memastikan kasus polisi bakar istri akan terus dikembangkan dan bakal ada tindakan tegas.
- Disambangi Ketua NU Jakut, Kapolres Tanjung Priok Diapresiasi atas Pengelolaan Kamtibmas
- RKUHAP Tak Akan Menjadikan Kepolisian & Kejaksaan Tumpang Tindih Tangani Perkara
- Isu Ijazah Palsu Jokowi Ramai Lagi, UGM Berkomunikasi dengan Polri
- Dukung Kamtibmas, MUI Jakut Apresiasi Kinerja Polres Pelabuhan Tanjung Priok
- Ungkap Kondisi Fachri Albar Saat Ditangkap, Polisi: Dia Kondisi Sadar di Rumah
- Kecelakaan Mobil Masuk Jurang di Pesibar, 3 Orang Meninggal Dunia