Polisi Dilarang Tugas Sendirian
jpnn.com - JAKARTA - Serangan bom bunuh diri di Mapolresta Surakarta, Selasa (5/7) pagi, menjadi bahan evaluasi bagi seluruh bagian Polri. Langkah antisipasi pun diambil Polda Metro Jaya.
Kapolda Metro Jaya Irjen Moechgiyarto mengatakan, pihaknya akan memperketat pengamanan menjelang malam takbiran dan salat Idul Fitri, yang jatuh pada Rabu, besok. Moechgiyarto menegaskan, agar seluruh petugas tidak boleh lengah.
"Karena kita tahu dan sadar sasarannya adalah kepolisian, markas komando, asrama-asrama, mulai dari Polda sampai ke tingkat Polsek sampai ke pos-pos pengamanan," ujar Moechgiyarto usai menggelar kesiapan pasukan pengamanan malam takbiran dan salat Idul Fitri di Mapolda Metro Jaya.
Menurut bekas Kapolda Jawa Barat ini, terdapat 122 pos kepolisian di wilayah hukumnya, yang bisa kapan saja dijadikan target serangan oleh teroris. Karenanya dia meminta, seluruh personel tetap siaga.
"Supaya jangan lengah, petugas tingkatkan kewaspadaan, tidak boleh bertugas sendirian," imbuh Moechgiyarto.
Sementara itu, agar polisi tidak menjadi sasaran teroris, Moechgiyarto menerapkan "buddy system". Artinya, setiap petugas yang berdinas akan dikawal dengan satu personel bersenjata.
"Setiap anggota yang tugas di lapangan akan diamankan oleh anggota yang lengkap senjata api. Kejadian di Solo bisa berpotensi di mana saja," tandas Moechgiyarto. (Mg4/jpnn)
JAKARTA - Serangan bom bunuh diri di Mapolresta Surakarta, Selasa (5/7) pagi, menjadi bahan evaluasi bagi seluruh bagian Polri. Langkah antisipasi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS