Polisi Duga Penembak Transjakarta Tinggal di Pancoran

jpnn.com - JAKARTA -- Polisi belum menemukan pelaku penambakan Transjakarta di Halte Pancoran Barat, Jakarta Selatan, Sabtu (9/2). Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto, kepolisian sudah memeiksa beberapa saksi.
Namun, sampai saat ini belum bisa ditentukan dari arah mana pelaku melakukan penembakan. Termasuk apakah mengendarai mobil atau berjalan kaki saat beraksi.
Polisi menduga pelaku penembakan merupakan orang lama dan sudah beberapa kali melancarkan aksi serupa. "Dari hasil analisa penyidik, ini orangnya sama, itu-itu saja. Bisa jadi pelaku bermukim di situ," kata Rikwanto di Markas Polda Metro Jaya, Senin (12/2).
Seperti diketahui, teror menimpa sebuah Bus Transjakarta, di dekat Halte Pancoran Barat, Jakarta Selatan, Sabtu (8/2) pukul 23.06 WIB. Peristiwa itu dilaporkan Transjakarta, melalui supir bus yang ditembak, Jonni Marasih Siregar, Minggu (9/2) siang di Polda Metro Jaya.
Jonni mengatakan, penembakan terjadi saat dirinya mengemudikan bus Transjakarta TMB 27 jurusan Pinang Ranti-Pluit bernomor poisi B-7261-IV. Saat sampai di Tempat Kejadian Perkara, tiba-tiba terdengar suara letusan di sebelah kiri bus.
Akibatnya, kaca samping bagian tengah sebelah kiri retak. Juga terdapat bekas tembakan pada bagian tengah body bus sebelah kiri. Beruntung tidak ada korban dalam peristiwa itu. (boy/jpnn)
JAKARTA -- Polisi belum menemukan pelaku penambakan Transjakarta di Halte Pancoran Barat, Jakarta Selatan, Sabtu (9/2). Kepala Bidang Humas Polda
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Seusai Bunuh Kekasihnya, Pria di Serang Mutilasi Korban, Motif Terungkap
- Usut Dugaan Pelecehan Oknum Dokter di Malang, Polisi Kumpulkan Alat Bukti
- Pria Tak Dikenal Nekat Ancam Warga dengan Panah di Kelapa Gading
- Karyawan Dealer Motor di Bandung Dirampok, Rp 20 Juta Digasak Pelaku
- Pengakuan Guru Ngaji Cabuli Santri di Tulungagung Bikin Naik Pitam
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka