Polisi Gadungan Ini Digerebek saat Ngadem di Kos Pacarnya
jpnn.com - SAGULUNG - Warga Perumahan Griya Sagulung Permai, Kelurahan Sagulung Kota, Batam, menangkap seorang pria bernama Siholtama, 26, Senin (7/9) sekira pukul 23.30 WIB karena sering mengaku sebagai polisi padahal bukan. Parahnya, polisi gadungan ini ditangkap saat berada di kamar kos pacarnya tengah malam.
"Waktu kita tangkap di kamar kos pacarnya, dia (Siholtama) mengaku kepada RT dan warga kalau dirinya polisi bertugas di Polresta Barelang," kata Edi.
Warga curiga karena melihat postur tubuh yang tidak menyerupai polisi. Karena sering mengaku polisi dan sikapnya tidak mencerminkan demikian, warga pun menggerebeknya saat belum pulang dari rumah kos pacarnya. Padahal waktu sudah lewat jam bertamu. Saat ditangkap dia mengenakan baju kaos bertuliskan Polri.
Edi menyebutkan pacar sang polisi gadungan saat penggerebekkan sedang bekerja di Mukakuning. Lena diketahui sudah enam bulan tinggal di kos-kosan di dalam perumahan Blok E nomor 14.
Siholtama selama ini sering berkunjung ke tempat Lena, setiap kali dia datang selalu mengaku polisi. Setelah ditangkap warga langsung menyerahkan ke kantor Polsek Sagulung.
"Pas digrebek pacarnya (Lena, red) tidak ada, kabarnya sedang kerja di Mukukuning. Dia (pelaku) ngaku-ngaku polisi setiap kali berkunjung," ucap Edi.
Edi menambahkan pelaku mengaku polisi lantaran terdesak kepada RT dan warga dan untuk melindungi pacarnya yang katanya kerap diganggu.
"Dia (Siholtama) lantaran terdesak mengaku polisi karena warga menangkapnya. Kita langsung bawa ke Polsek Sagulung," ucapnya.
SAGULUNG - Warga Perumahan Griya Sagulung Permai, Kelurahan Sagulung Kota, Batam, menangkap seorang pria bernama Siholtama, 26, Senin (7/9)
- Polda Sumsel Berikan Makan Siang Gratis kepada Siswa SDN 036 Palembang
- BPTD Jabar Sidak Pul Bus Pariwisata Menjelang Nataru, Antisipasi Kendaraan Bodong
- Bersama Masyarakat, Polres Rohul Deklarasi Kampung Bebas Narkoba di Desa Puo Raya
- BPTD: 1.000-an Bus Pariwisata di Jawa Barat Tidak Laik Jalan
- Jadi Muncikari di Rohul, 3 Orang Perempuan Ditangkap Polisi
- Innalillahi, 4 Santri Meninggal Tertimbun Tanggul Kolam Roboh di Sukabumi