Polisi Garap 5 Saksi di Kasus Penemuan Mayat 2 Perempuan di Selter Anjing

jpnn.com, BLITAR - Aparat kepolisian memeriksa lima orang saksi kasus temuan dua mayat perempuan di shelter anjing, Kelurahan Karangtengah, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar, Jawa Timur.
"Untuk saksi, sampai hari ini ada lima yang kami mintai keterangan dan nanti akan berkembang sesuai dengan hasil pemeriksaan saksi tersebut," kata Kapolres Blitar Kota AKBP Danang Setiyo dikutip dari Antara, Selasa (2/1).
Dia menyebut pihaknya juga memeriksa secara intensif AF, yang juga diketahui bekerja di selter tersebut.
Kendati begitu, hingga kini polisi belum menetapkan status tersangka dalam perkara itu. Namun, ia menduga kasus ini adalah pembunuhan.
"Untuk motif belum tahu, pelakunya juga belum kami tetapkan masih pemeriksaan mendetail," kata dia.
Dua orang perempuan yang diketahui bernama Ragil Sukarno Utomo alias Sinyo (50) serta Luciani Santoso (53) meninggal dunia di selter anjing itu.
Keduanya ditemukan pada Senin (1/1), dari aduan warga yang mencium bau tidak sedap.
Selter itu diketahui milik Ragil, namun untuk perizinan masih dalam penyelidikan. Selter itu juga diketahui tertutup dari aktivitas warga sekitar dan selalu digembok oleh pemilik shelter.
Aparat kepolisian masih memeriksa sejumlah saksi untuk mengusut kasus penemuan mayat perempuan di selter anjing.
- Kasus Pembunuhan Gadis di Gorontalo Masih Misteri, Ini Kata Polisi
- Jasad Pria Berkaus Loreng TNI Ditemukan di Pantai Minajaya, Begini Kondisinya
- Kronologi Penemuan Mayat Mbak Sri yang Dibunuh Nasabah saat Menagih Utang
- Wahai Pembunuh Wanita di Kebun Teh Cianjur, Menyerahlah!
- Balita di Koja Ditemukan Tak Bernyawa di Dalam Ember Kamar Mandi
- Heboh Penemuan Mayat Wanita di Kebun Teh Cianjur