Polisi Garap Pria Berinisial N, Terduga Penyerang Novel Baswedan

Polisi Garap Pria Berinisial N, Terduga Penyerang Novel Baswedan
Rumah penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan saat masih dipasangi police line. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Polisi kembali menemukan satu orang saksi yang diduga pelaku atau penyerang Novel Baswedan. Pria itu berisial N.

"Ada saksi dengan inisial N yang sedang diperiksa," kata Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto saat dikonfirmasi, Kamis (18/5).

Sampai saat ini, kata Setyo, N masih menjalani pemeriksaan oleh penyelidik Polda Metro Jaya. Dari hasil analisis sementara, N patut diduga sebagai pelaku penyiraman air keras ke wajah Novel. "Ada indikasi ke sana. Tapi kami belum memastikan apakah indikasi kuat apa gak," kata Setyo.

Setyo mengatakan sudah lima orang dicurigai, tapi alibinya tidak menguatkan dan alat bukti kurang. "Penyelidikan butuh waktu, ada faktor keberuntungan juga. Kami terus bekerja ada lebih dari lima orang walau ternyata alibinya tidak ada kaitannya dengan kasus yang terjadi," kata dia.

Di samping itu, Setyo menyampaikan bahwa penyelidik tengah gencar melakukan penyelidikan dengan pola deduktif. Yaitu mencari musuh Novel yang menjadi pesakitan di Komisi Pemberantasan Korupsi. "Prinsip penyelidik Polri akan kerja sama dengan KPK," tandas dia. (mg4/jpnn)

 


Polisi kembali menemukan satu orang saksi yang diduga pelaku atau penyerang Novel Baswedan. Pria itu berisial N.


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News