Polisi Gerak Cepat, Motif Mahasiswa Ini Melakukan Pembunuhan Berencana Akhirnya Terungkap

jpnn.com, SUKABUMI - Jajaran Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Sukabumi, Jawa Barat, bergerak cepat mengungkap motif pembunuhan berencana yang dilakukan oknum mahasiswa berinisial TRB (24).
Kapolres Sukabumi AKBP Lukman Syarif mengatakan bahwa tersangka membunuh korbannya bernama Edi Hermawan karena geram dan kesal sering ditagih utang oleh korban.
"Sehingga TRB membuat skenario untuk melakukan pembunuhan terhadap Edi," kata di Sukabumi, Sabtu (15/5).
Berdasar informasi yang dihimpun dari pihak kepolisian, pembunuhan berencana dilakukan TRB ini berawal pada Rabu (12/5), sekitar pukul 10.00 WIB.
Saat itu, TRB dihubungi Dariansyah yang merupakan suruhan korban untuk menanyakan terkait dengan pembayaran utang tersangka.
Kesal karena kerap ditagih dan belum memiliki uang untuk membayarnya, oknum mahasiswa tersebut menyusun strategi melakukan pembunuhan terhadap Edi Hermawan.
Tebersit ide TRB untuk meminta Edi dan Dariansyah datang ke rumahnya di Kampung Cikiwul RT 04/02, Desa Bojongsari, Kecamatan Jampangkulon dengan alasan tersangka sudah menyiapkan uang untuk membayar utangnya.
Tersangka kemudian menyiapkan satu bundel kertas yang dibungkus amplop cokelat sehingga menyerupai uang untuk mengelabui korbannya.
Polisi bergerak cepat mengungkap motif pembunuhan berencana di Sukabumi, Jawa Barat. Polisi akhirnya mengungkap motif pelaku yang masih berstatus mahasiswa itu melakukan pembunuhan berencana terhadap korbannya.
- Gelar Perkara Kasus Pembunuhan Juwita Dilakukan Tertutup, Ada Apa?
- Keluarga Juwita yang Tewas Diduga Dibunuh Oknum TNI AL Kecewa
- Info Terbaru soal Oknum TNI AL Diduga Membunuh Juwita Jurnalis di Banjarbaru
- Aset BUMN Tak Cukup Tutupi Utang, Pengamat: Ini Tanda Bahaya Serius
- Tanpa Belas Kasih HN Bunuh Anak Kandung yang Masih 3 Tahun
- Respons KSAL soal Kasus Oknum TNI AL Diduga Bunuh Juwita