Polisi Gerebek Kampung Narkoba di Banyuasin, 8 Orang Ditangkap

Polisi Gerebek Kampung Narkoba di Banyuasin, 8 Orang Ditangkap
Polisi saat melakukan penggerebekan diduga kampung narkoba di wilayah Kecamatan Betung Banyuasin. Foto: source for JPNN. com.

Di lokasi kedua tersebut, petugas berhasil mengamankan empat orang lagi, yakni IKR, IFI, dan DAK.

Meski tidak ditemukan sabu-sabu dalam penggerebekan di lokasi ini, petugas tetap menyita beberapa alat yang biasa digunakan untuk mengkonsumsi sabu - sabu, seperti bong dan pirek kaca. Semua barang bukti tersebut kemudian dibawa untuk pemeriksaan lebih lanjut di Polres Banyuasin.

Kapolres Banyuasin AKBP Ruri Prastowo mengungkapkan bahwa langkah tegas yang diambil oleh aparat kepolisian merupakan bagian dari komitmen Polri untuk memberantas narkoba dan menciptakan lingkungan yang bebas dari peredaran narkotika.

"Kami tidak hanya mengamankan para pengguna, tetapi juga meruntuhkan tempat-tempat yang digunakan sebagai sarang peredaran narkoba. Ini adalah bagian dari upaya kami untuk mewujudkan Indonesia yang bebas dari narkoba, sekaligus untuk memberikan efek jera bagi para pelaku," ungkap Ruri, Jumat (15/11/2024).

Kata Ruri, meskipun sabu-sabu tidak ditemukan dalam beberapa penggerebekan kali ini, pihak kepolisian tetap melanjutkan penyidikan untuk mengungkap jaringan peredaran narkoba yang lebih besar.

"Kami tidak hanya menindak para pengguna, tetapi juga akan terus mengejar para bandar dan pelaku yang terlibat. Penggerebekan ini adalah langkah awal yang penting untuk membuka mata masyarakat tentang bahaya narkoba," kata Ruri.

Operasi ini juga mendapat dukungan penuh dari Sat Sabhara dan Provos Polres Banyuasin. Selain berhasil mengamankan para pengguna narkoba, petugas juga berhasil meruntuhkan beberapa pondok yang digunakan sebagai tempat untuk mengkonsumsi narkotika.

"Dalam rangka memperkuat upaya pemberantasan narkoba, Polres Banyuasin juga terus melakukan koordinasi dengan pihak terkait, baik di tingkat provinsi maupun pusat, untuk mempersempit ruang gerak jaringan narkoba yang selama ini mengancam masyarakat," tegas Ruri.

Polisi dari Polres Banyuasin melakukan penggerebekan kampung narkoba di wilayah Kecamatan Betung. Sebanyak 8 orang ditangkap.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News