Polisi Imbau Buruh Jaga Suasana Kondusif
jpnn.com, JAKARTA - Kapolres Jakarta Pusat Kombes Suyudi Ario Seto mengimbau para buruh untuk menjaga suasana kondusif pada saat mengikuti Hari Buruh atau May Day.
"Jangan sampai penyampaian aspirasi teman-teman disusupi oleh orang tidak bertanggungjawab," kata Suyudi melalui pengeras suara di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Senin (1/5).
Dia mengimbau paraburuh agar tidak melakukan perusakan dan menarik barier. Suyudi menyampaikan permohonan maaf apabila pelayanan kepada buruh kurang baik.
"Kami berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama buruh. Silakan menyampaikan aspirasi sesuai undang-undang tapi jangan sampai melakukan tindakan yang ganggu ketenangan kamtibmas (keamanan ketertiban masyarakat)," tutur Suyudi.
Suyudi mengatakan, kepolisian bersama TNI siap menjaga situasi. "Menjaga agar tidak ada pihak ketiga yang mengganggu jalannya aksi," ucapnya.(gil/jpnn)
Kapolres Jakarta Pusat Kombes Suyudi Ario Seto mengimbau para buruh untuk menjaga suasana kondusif pada saat mengikuti Hari Buruh atau May Day.
Redaktur & Reporter : Gilang Sonar
- Punya Sumber Daya Memadai, Polri Dianggap Lembaga yang Tepat Diberi Kewenangan Menyidik
- Polisi Tewas Ditusuk Bandar Narkoba, Sahroni Ingin Pelaku Dituntut Pidana Mati
- Mencuri Kabel Underground Senilai Rp 75 Juta, 3 Pria di Ogan Ilir Diringkus Polisi
- Keluarga Ungkap Sosok Bripda Faras yang Tewas Saat Tangkap Bandar Narkoba di Lahat
- Ada Sindikat Penjual Bayi Promosi di TikTok, Sahroni Minta Polri Tingkatkan Patroli Digital!
- Bongkar Praktik Tambang Emas Ilegal di Kabupaten Bandung, Polisi Amankan 7 Orang