Polisi Jadi Sasaran Teror, Kini Jaga harus Pakai Rompi Antipeluru

Polisi Jadi Sasaran Teror, Kini Jaga harus Pakai Rompi Antipeluru
Ilustrasi. Foto: dokumen JPNN

Polres Muara Enim juga tak mau ketinggalan. Kesiapsiagaan personel ditingkatkan. “Ini sesuai petunjuk dan arahan pimpinan, menyusul penetapan status siaga dari Mabes dan Polda,” ujar Kapolres Muara Enim AKBP Leo Andi Gunawan SIK MPP. Menurutnya, status siaga disesuaikan dengan derajat ancaman dan situasi kondisi wilayah masing-masing.

Kewaspadaan ini jug berlaku untuk semua warga. Pengamanan harus terjalin sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat, “Dengan begitu kita punya daya cegah dan tangkal dalam mengamankan wilayah Muara Enim,” jelasnya.

Polres Banyuasin serta jajaran Polsek dibawahnya telah pula meningkatkan kewaspadaan yang selama ini telah dilakukan. “Anggota telah diingatkan untuk stand by dan waspada dalam bertugas dalam megantisipasi semua kemungkinan,” kata Kapolres Banyuasin AKBP Andri Sudarmadi SIK.

Perkuatan pengamanan juga dilakukan jajaran Polres OKU Timur hingga ke tingkat polsek dan pos polisi. Anggota jaga dilengkapi dengan senjata lengkap dan rompi antipeluru. “Semuanya telah diminta waspada,” Kapolres OKU Timur AKBP Irsan Sinuhaji SIK MH

Bagaimana di Palembang sebagai ibu kota provinsi? Kapolresta Palembang Kombes Pol Wahyu Bintono HB menegaskan, pihaknya sudah melakukan peningatan pengawasan dan memperketat pengamanan.

Khusus Mapolresta, petugas jaga gerbang dilengkapi dengan senjata lengkap. “Bukan mau mempersulit. Tapi tiap tamu yang masuk akan ditanya keperluannya. Mereka wajib meninggalkan biodata,” imbuhnya. Petugas jaga dilengkapi rompi antipeluru.

Patroli wilayah pun ditingkatkan. Baik itu patroli sepeda, motor dan mobil. Peran Bhabinkamtibnas di masing-masing Kelurahan untuk deteksi dini juga dimaksimalkan.

“Alhamdulillah, Palembang kondusif. Tapi kita tidak mau kecolongan,” tukas Wahyu. (wek/ald/chy/qda/sal/roz)


Berita Selanjutnya:
Sinyal ISIS Semakin Dekat

Keberanian pelaku teror menyerang polisi di masjid depan Mabes Polri disikapi serius jajaran kepolisian di Sumsel. Apalagi, sebelum itu, beberapa


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News