Polisi Kejar Dua Pemilik Senpi Standar ABRI
Jumat, 26 Oktober 2012 – 00:23 WIB

Polisi Kejar Dua Pemilik Senpi Standar ABRI
JAYAPURA - Juru Bicara Kapolda Papua, AKBP I Gede Sumerta Jaya menegaskan Polres Jayawijaya tengah mengejar dua pria yang diduga pemilik senjata api (Senpi) dari seorang pria berinisial TY (20).
"TY itu ditangkap saat razia yang digelar oleh jajaran Polres Jayawijaya. Lalu dari pengakuan TY senpi jenis laras pendek magazen Jerico Caliber 9 mm buatan istrael itu diduga milik RM dan SE, yang saat ini masih dalam pengejaran Polres Jayawijaya," ungkap I Gede seperti yang dilansir Cenderawasih Pos (JPNN Group), Kamis (25/10).
Dimana I Gede mengungkapkan, dari hasil pemeriksaan terhadap TY, bahwa senpi dan 1 butir amunsi itu milik RM, yang mana saat itu berada di Wamena. Kemudian RM meminta SW yang berada di Puncak Jaya membawa Senpi yang dipegangnya dibawa ke Wamena.
"Jadi TY mengaku hanya sebagai perantara. Yang saat itu SW menyuruh TY dari Puncak Jaya ke Wamena dan membawa senpi itu, yang nantinya akan diserahkan ke pria yang disebutnya berinisial RM itu," jelasnya.
JAYAPURA - Juru Bicara Kapolda Papua, AKBP I Gede Sumerta Jaya menegaskan Polres Jayawijaya tengah mengejar dua pria yang diduga pemilik senjata
BERITA TERKAIT
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Tabung Gas Meledak di Cilincing, 3 Warga Terluka
- Gunung Marapi Erupsi Lagi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 1.000 Meter