Polisi Kejar Pelaku Pencurian Uang Milik Kolektor di Makassar, Sebegini Kerugian Korban

Polisi Kejar Pelaku Pencurian Uang Milik Kolektor di Makassar, Sebegini Kerugian Korban
Polisi melakukan olah TKP di lokasi pencurian. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, MAKASSAR - Polisi mengejar pelaku pencurian uang milik seorang kolektor di Kecamatan Manggala, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Ciri-ciri pencuri sudah dikantongi polisi setelah melihat rekaman CCTV yang ada di lokasi kejadian.

Kapolsek Manggala Kompol Edhy Supriadi mengatakan korban yang seorang kolektor sudah melaporkan kasus pencurian itu.

Saat ini jajaran Polsek Manggala sudah bergerak menyelidiki kasus tersebut.

"Korban sudah melaporkan kepada kami," kata Kompol Edhy Supriadi kepada JPNN.com, Sabtu (22/10).

Peristiwa pencurian itu terjadi di sebuah toko ketika korban datang hendak menagih utang pada 19 Oktober 2022 lalu.

Namun saat penagihan itu ada seorang pria datang mengambil uang milik korban.

"Sudah kami kantongi ciri-ciri pelaku. Sekarang kami tengah mengejar pelaku pencurian tersebut," ujarnya.

Polisi sudah mengantongi ciri-ciri pelaku pencurian uang milik seorang kolektor di Makassar, Sulsel. Begini kronologi kejadian dan kerugian korban.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News