Polisi Kejar Pelaku Penembakan Polisi
Minggu, 30 Januari 2011 – 10:17 WIB

Polisi Kejar Pelaku Penembakan Polisi
BANDUNG – Kepala Polda Jawa Barat Irjen Pol Suparni Parto memerintahkan jajaran kepolisian segera mengejar pelaku penembakan anggota polisi yang menewaskan Briptu Taufik Fitriandi Asril.
Taufik tewas setelah sebelumnya terlibat baku tembak dengan pelaku curanmor, di kawasan kos Jalan Sadangsari Kelurahan Sekeloa Kecamatan Coblong, Jumat (28/1) malam. Kemarin, jenazah Taufik dikebumikan di Taman Makam Pahlawan, Jalan Cikutra Bandung.
Baca Juga:
Suparni mengatakan, dari peluru yang bersarang di dada korban, diduga pelaku menembak menggunakan senjata jenis FN. “Peluru yang tertembak di Briptu Taufik sepertinya bukan jenis revolver, tapi sejenis FN," jelas Suparni.
Sebelum dikembumikan, Briptu Taufik diSemayamkan di rumah duka di Jalan Folker I No. 17 RT 3/23 Kelurahan Melong Kecamatan Cimahi Selatan dan disalatkan di masjid dekat rumahnya.
BANDUNG – Kepala Polda Jawa Barat Irjen Pol Suparni Parto memerintahkan jajaran kepolisian segera mengejar pelaku penembakan anggota polisi
BERITA TERKAIT
- Seusai Bunuh Kekasihnya, Pria di Serang Mutilasi Korban, Motif Terungkap
- Usut Dugaan Pelecehan Oknum Dokter di Malang, Polisi Kumpulkan Alat Bukti
- Pria Tak Dikenal Nekat Ancam Warga dengan Panah di Kelapa Gading
- Karyawan Dealer Motor di Bandung Dirampok, Rp 20 Juta Digasak Pelaku
- Pengakuan Guru Ngaji Cabuli Santri di Tulungagung Bikin Naik Pitam
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka