Polisi Lakukan Trauma Healing terhadap Anak Korban Kebiadaban Rangga
jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya berkoordinasi dengan psikolog dan lembaga perlindungan anak untuk memberikan bimbingan konseling terhadap korban pemerkosaan di Bintara, Bekasi, Barat, Jawa Barat.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, upaya itu dilakukan supaya korban lekas pulih dari trauma.
"Sudah saya sampaikan, kami akan koordinasi dengan PPA. Kami lakukan konseling terhadap yang bersangkutan, trauma healing dan tim psikolog," kata Yusri, Kamis (20/5).
Polisi juga akan bekerja sama dengan yayasan perlindungan anak dan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI.
"Sekarang berupaya untuk kolaburasi dengan yayasan perlindungan anak dan kementerian dalam kasus ini," ujar Yusri.
Sebelumnya polisi telah meringkus tiga tersangka dalam kasus pencurian dengan kekerasan disertai pemerkosaan anak ini, yaitu Rangga alias RTS, RP, dan AH.
RTS merupakan pelaku utama yakni yang masuk ke dalam rumah dan memerkosa seorang anak.
Tersangka RP bertugas untuk mengawasi lokasi di kawasan rumah korban saat RTS masuk untuk melakukan aksi pencurian.
Anak korban pencurian dengan kekerasan disertai pemerkosaan oleh tersangka Rangga di Bekasi mengalami taruma.
- Kakak Beradik di Purworejo Diperkosa 13 Pria, Hotman Paris Minta Prabowo beri Atensi
- Diktator Baik
- Jasad Perempuan Setengah Telanjang di Kendal Diduga Korban Pemerkosaan
- Seorang Ayah Bejat di Banyuasin Perkosa Putri Kembarnya Sejak SD, Astaga
- Heboh Penemuan Mayat Wanita di Kampar, Polisi Ungkap Fakta Ini
- Dibantu Rudye, Rangga Perkenalkan Asa