Polisi Lepas Penimbun Solar di Batam
Minggu, 25 Maret 2012 – 02:32 WIB

Polisi Lepas Penimbun Solar di Batam
BATAM - Polresta Barelang melepas pemilik gudang penimbunan solar yang digerebek, Kamis (22/3) lalu. Meski demikian solar sebanyak 15 ton sudah diamankan dan disita pihak kepolisian. Setelah dilakukan pemeriksaan, kedua tersangka yang sudah dilepaskan tersebut mengaku tidak menimbun BBM dari SPBU yang ada di daratan. Kepada polisi mereka mengaku mengambil solar itu dari kapal-kapal yang sedang lepas jangkar di tengah laut.
Kapolresta Barelang Kombes Karyoto di kantornya, Sabtu (24/3), mengatakan bahwa kedua tersangka yakni David Markus Haloho yang juga pemilik gudang tersebut dan seorang karyawannya, langsung dilepaskan kepolisian setelah dimintai keterangan.
Baca Juga:
Karyoto mengatakan, kasus penimbunan yang dilakukan oleh kedua tersangka ancaman hukumannya hanya di bawah lima tahun. "Hukumannya kalau tidak salah tiga tahun, atau di bawah lima tahun. Kita tidak menahan siapa-siapa dalam hal ini," katanya seperti dikutip Batam Pos.
Baca Juga:
BATAM - Polresta Barelang melepas pemilik gudang penimbunan solar yang digerebek, Kamis (22/3) lalu. Meski demikian solar sebanyak 15 ton sudah diamankan
BERITA TERKAIT
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku