Polisi Libatkan Psikolog Telusuri Orientasi Seksual Kang Ipul
jpnn.com - JAKARTA - Pihak kepolisian berupaya keras mengungkap dugaan kasus perbuatan cabul yang dilakukan Saipul Jamil.
Kepala Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Dokkes) Polda Metro Jaya, Kombes Musyafak mengatakan, akan menelusuri orientasi seksual pria yang akrab disapa Ipul itu. Pemeriksaan akan dilakukan pada Sabtu (27/2), pekan depan.
"Ada arah ke sana. Makanya dalam pemeriksaan psikologi forensik nanti, kami akan dalami itu (kelainan seksual)," kata Musyafak di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Sabtu (20/2).
Selain orientasi seks Ipul, kata Musyafak, pihaknya juga menyelidiki kejiwaan Ipul. Tentunya, Musyafak sudah menyiapkan tim psikiatri untuk mendalami hal itu.
"Hasil pemeriksaan itu sebagai bahan untuk melengkapi berkas perkara," bebernya. (Mg4/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sudah 22 Orang Jadi Tersangka Kasus Judol Libatkan Oknum Komdigi
- Biadabnya Pelaku Perkosaan-Pembunuhan Anak di Banyuwangi
- Teror OTK di Kabupaten Paser Kaltim saat Dini Hari, Seorang Warga Tewas, 1 Kritis
- Prahara Rumah Tangga Berujung Petaka, CH Lukai Istri dengan Parang Agar Terlihat Jelek
- Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
- Video Narapidana di OI Diduga Berpesta Narkoba di Sel Viral, Ini Kata Kadivpas