Polisi Muslim Inggris Kritisi Strategi PM Brown

Polisi Muslim Inggris Kritisi Strategi PM Brown
Foto : namp-uk.com
Kekhawatiran tentang radikalisasi umat Islam jugamuncul di Inggris. Pelaku upaya pemboman pesawat di Detroit, AS pada malam natal lalu yang terinspirasi oleh Al-Qaeda, juga pernah belajar di London. Bahkan seperti terungkap dalam laporan The Daily Telegraph, pekan lalu agen-agen inteljen Amerika Serikat mempercayai bahwa Inggris memiliki jumlah ektrimis Islam terbesar dibanding negeri barat lainnya.

Namun NAMP menyebut kebijakan pemerintah telah menimbulkan kebencian terhadap umat Islam, yang telah tumbuh sampai ke tingkatan menafikkan logika dan melecehkan nilai-nilai Inggris. NAMP menyatakan, pencegahan seharusnya fokus pada upaya melawan ekstrimis sayap kanan seperti Britis National Party (BNP).

Memorandum dari NAMP juga mengingatkan bahwa umat Islam Inggris mengalami pelecehan sehari-hari akibat strategi pemerintah itu. "Kita tidak boleh mengurangi nilai-nilai Inggris dengan terus membiarkan perilaku seperti itu dan kebijakan tanpa kontrol," tulis NAMP.(ara/jpnn)

LONDON - Para polisi Muslim di Inggris menyampaikan penentangan secara terbuka terhadap strategi anti-teror pemerintah yang cenderung menyudutkan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News